Jowonews

Logo Jowonews Brown

Kabar Ndeso

10 Pecatur SCUA akan Ikuti ADS Cup

Semarang, Jowonews.com – Sebanyak 10 pecatur asal Sekolah Catur Utut Adianto (SCUA) Semarang disiapkan untuk mengikuti kejuaraan catur cepat ADS Cup pada 9 November nanti di Kota Semarang.

Pelatih catur Sekolah Catur Utut Adianto Semarang Gunawan mengatakan, saat ini 10 atlit caturnya sedang mendalami tehnik bermain catur yang secara khusus di berikannya. Kegiatan itu guna menghadapi kejuaraan ADS Cup di Genuk, Kota Semarang pada 9 November mendatang.

Menurutnya, 10 pecatur ini sebelumnya telah mengikuti kejuaraan di Kota Salatiga dengan raihan positif menjuarai turnamen tersebut. 3 atlit yang meraih juara yakni Cherishta, Cathlin dan Desya yang ketiganya merupakan murid SD kelas 3. ‘’Sementara di turnamen ADS Cup ini kami tidak memiliki target khusus bagi anak didiknya,’’ katanya Rabu (5/11/2014).

Gunawan menyebutkan, saat ini kejuaraan catur yang diselenggarakan Kota Semarang dirasa masih minim. Oleh karenanya banyak atlit yunior yang berpotensial tidak memiliki wadah untuk melakukan sparing dengan atlit dari sekolah catur lain.

Da berharap agar pemerintah kota juga memberikan perhatian kepada para atlit muda dengan sering menyelenggarakan kejuaraan catur. ‘’Sekaligus sebagai ajang untuk pemantauan bibit atlit catur di Semarang,’’ tegasnya. (JN06)

BACA JUGA  Kejuaraan Catur ASEAN, Chelsie Harus Berjuang Untuk Meraih Norma Grandmaster

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...