Jowonews

Logo Jowonews Brown

2.873 Prajurit TNI Bantu Penanganan Korban Gempa

JAKARTA, Jowonews.com –– Mabes TNI telah mengirimkan 2.873 prajuritnya untuk membantu penanganan korban gempa di Kota Palu dan Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah. “Personel TNI yang telah masuk ke lokasi sebanyak 2.873 orang. Mereka melakukan evakuasi, melakukan penanganan medis dan tenaga dapur,” kata Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Wiranto, di kantornya, di Jakarta, Senin. … Baca Selengkapnya

Fakhri Kembali ke Kantor Usai Piala Asia

KUALA LUMPUR, Jowonews.com –– Pelatih tim nasional U-16 Indonesia Fakhri Husaini mengatakan, ia akan kembali bekerja ke kantornya PT Pupuk Kaltim setelah membawa tim asuhannya mencapai perempat final Piala U-16 Asia 2018. “Saya harus kembali ke kantor. Ada tugas-tugas sebagai karyawan PT Pupuk Kaltim yang harus saya tunaikan,” ujar Fakhri usai berlaga melawan Australia di babak perempat … Baca Selengkapnya

Polisi Berhasil Gagalkan Aksi Penjarahan di Palu

JAKARTA, Jowonews.com –– Polisi berhasil mengagalkan penjarahan toko ponsel di Kota Palu, Sulawesi Tengah, pada Senin, di mana sejumlah penjarahan di pertokoan marak pascaterjadinya bencana gempa dan tsunami. “Saya dapat laporan tadi pagi ada yang coba menjarah toko handphone, kemudian dapat diantisipasi,” kata Kadivhumas Polri Irjen Pol Setyo Wasisto di Mabes Polri, Jakarta, Senin. Toko ponsel yang … Baca Selengkapnya

Delapan WNA Korban Gempa-Tsunami Belum Ditemukan

JAKARTA, Jowonews.com –– Kepala Pusat Data, Informasi dan Hubungan Masyarakat BNPB Sutopo Purwo Nugroho mengatakan sebanyak delapan warga negara asing dari Belgia, Korea Selatan dan Perancis yang menjadi korban gempa dan tsunami Sulawesi Tengah belum ditemukan. “Informasi mengenai warga negara asing terdampak gempa dan tsunami hingga Senin pukul 13.00 WIB total adalah 114 orang,” kata Sutopo dalam … Baca Selengkapnya

PMI Fokuskan Bantu Evakuasi Bencana Donggala-Palu

JAKARTA, Jowonews.com –– Palang Merah Indonesia (PMI) terus memfokuskan bantuan dengan mengerahkan sejumlah relawan untuk membantu evakuasi dan penyelamatan terutama di beberapa wilayah yang cukup terisolir di wilayah terdampak gempa dan tsunami Sulawesi Tengah. Dalam siaran pers yang diterima di Jakarta, Senin, PMI dalam proses penanganan gempa dan tsunami mengerahkan segala kekuatan yang dimiliki baik SDM relawan … Baca Selengkapnya

Mourinho Merasa Tak Dalam Tekanan Jelang Hadapi Valencia

INGGRIS, Jowonews.com –– Manajer Manchester United Jose Mourinho membantah pada Senin bahwa jabatannya berada dalam posisi bahaya, tetapi mengatakan beberapa pemainnya lebih peduli menjelang pertandingan Grup H Liga Champions melawan klub Spanyol Valencia pada Selasa (2/10). Perjalanan United tertatih-tatih musim ini, hanya mengumpulkan 10 poin dari tujuh pertandingan awal Liga Inggris dan tersingkir dari Piala Liga setelah … Baca Selengkapnya

Menteri Rini Tunjuk Tiga BUMN Koordinator Bantuan Sulteng

JAKARTA, Jowonews.com –– Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno menunjuk tiga perusahaan negara yang akan menjadi koordinator bantuan BUMN di Sulawesi Tengah usai gempa berkekuatan 7,4 SR mengguncang Palu dan Donggala pada Jumat (28/9). Penunjukkan tersebut dilakukan saat Menteri Rini pada Senin, bertolak ke Palu untuk turut menyalurkan bantuan dan meninjau langsung sinergi BUMN yang … Baca Selengkapnya

TNI Kerahkan Tiga Batalion Amankan Objek Vital Palu

JAKARTA, Jowonews.com –– Tentara Nasional Indonesia menambah jumlah personelnya dalam membantu penanganan pascagempa di Palu, Sulawesi Tengah, dengan mengerahkan tiga batalion dari Lintas Udara (Linud) TNI Angkatan Darat untuk mengamankan sejumlah objek vital. “Bantuan ke Palu, pagi tadi di luar TNI yang sudah ada di sana, kurang lebih 850 tenaga kesehatan. Namun pagi ini datang kurang lebih … Baca Selengkapnya