Jadi WNI, Marck Anthony Klok Berpeluang Bela Timnas
JAKARTA, Jowonews- Pemain asing Persija Jakarta, Marck Anthony Klok berpeluang bela timnas Indonesia. Hal ini setelah pemain kelahiran Amsterdam, Belanda, 20 April 1993 resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI). Sebelumnya, Klok sudah mengajukan proses naturalisasi sejak masih berseragam PSM Makassar pada tahun 2019. Dia mengajukan proses naturalisasi karena ingin membela Tim Nasional Indonesia. PSSI melalui Ketua Umum, Mochamad Iriawan pun membantu proses naturalisasi pemain yang berposisi sebagai gelandang tersebut. Pada Senin (5/10), Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan didampingi Plt Sekjen Yunus Nusi dan Marck Klok berada di kantor PSSI, Jakarta untuk menjalani virtual rapat kerja pemberian kewarganegaraan Republik Indonesia bersama Komisi III DPR bersama Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkunham), dan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora). Dan ketiga lembaga negara tersebut telah menyetujui Marck Klok menjadi WNI. Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan mengatakan bahwa PSSI menyambut baik Marck Klok yang sudah sah menjadi WNI. Apalagi yang bersangkutan nantinya dapat bergabung dengan timnas Indonesia. “PSSI ikut senang Marck Klok telah sudah sah menjadi warga negara Indonesia. Tentu ini hal yang positif bagi PSSI karena Klok bisa saja dipanggil memperkuat timnas Indonesia. Klok merupakan pemain hebat, dia sudah menunjukkan talentanya saat bermain di beberapa liga di Eropa, lalu PSM Makassar dan saat ini bermain di Persija Jakarta,” kata Iriawan. Tidak Sembarangan Iriawan menambahkan bahwa saat ini PSSI lebih selektif untuk menyetujui program naturalisasi. “Kami tidak sembarangan mengajukan proses naturalisasi. Pemain yang benar-benar memiliki skill, teknik serta attitude yang mumpuni dan bisa menambah kekuatan timnas Indonesia yang akan diajukan proses naturalisasi oleh PSSI,” tutup Iriawan. Sementara itu, Marck Klok mengaku bersyukur dan gembira sudah sah nenjadi warga negara Indonesia. “Terima kasih kepada Ketua Umum PSSI (Mochamad Iriawan) dan pihak-pihak yang telah membantu saya dalam proses naturalisasi ini. Saya merasa senang, semua proses yang sudah dilakukan bisa berjalan dengan lancar. Selama ini, saya menikmati bisa bermain di Liga Indonesia serta tertarik juga dengan kultur budaya Indonesia yang dikenal dengan keramahannya. Saya berharap memperkuat dan meraih prestasi bersama timnas Indonesia nantinya,” tambah pemain penyuka makanan gado-gado, tempe dan perkedel tersebut.