Jowonews

Logo Jowonews Brown

Kabar Ndeso

Puskesmas Sukorejo jadi Rumah Sakit

KENDAL, Jowonews.com  – Pemerintah Kabupaten Kendal berencana mengubah Puskesmas Sukorejo menjadi rumah sakit. Perubahan status itu untuk  memberikan kemudahan layanan kesehatan, terutama di wilayah atas yang meliputi Kecamatan Sukorejo, Patean, Pelantungan, dan Pageruyung.

Warga keempat kecamatan tersebut selama ini jika ingin mendapatkan layanan kesehatan di rumah sakit harus ke Weleri atau Temanggung yang jaraknya cukup jauh.

Kabid Pelayanan Kesehatan pada Dinas Kesehatan Kabupaten Kendal, dokter Saechu mengaku keputusan Puskesmas Sukorejo dijadikan rumah sakit, dinilai lebih mudah dan memungkinkan. Sebab jika mencari lahan baru untuk membangun rumah sakit, butuh proses yang rumit dan memakan waktu lama.

“Masyarakat atas memang perlu mendapatkan kemudahan layanan kesehatan. Untuk itu, perlu dibangun rumah sakit di sana,” ujar Saechu.
Pembangunan rumah sakit ini rencananya akan dimulai pada 2017 mendatang. Sebab sudah masuk dalam rencana kerja (renja) tahun 2017. Anggaran yang dialokasikan sebesar Rp7 miliar di antaranya untuk merombak bangunan utama menjadi dua lantai. Diakui lahan milik puskesmas parkir untuk kendaraan sangat sempit.

Menurutnya, pada tahap awal akan menjadi rumah sakit tipe D. Selanjutnya, sambil memproses izin operasional, akan dilakukan penambahan sarana dan prasarananya.
Sementara itu Ketua DPRD Kabupaten Kendal, Prapto Utono menyampaikan, pembangunan rumah sakit di wilayah Kendal atas di Sukorejo sudah mendesak dilakukan. Untuk itu pihak dewan terus mendorong agar pembangunannya segera dilaksanakan. (Jn09/Jn16)

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...