
Acara ini diikuti oleh 50 mahasiswa dari 19 negara yaitu, Rusia, German, Hungaria, Belanda, Mesir, Tiongkok, Filippina, Rep. Ceko, Korsel, Polandia, Malaysia, Swiss, Portugal, Jepang, Taiwan, Amerika Serikat yang masing-masing diberikan kesempatan tampil dipanggung dan disediakan stand guna memperkenalkan budaya, makanan maupun tempat khas dari negara tersebut.
“Acara seperti ini jarang ada disemarang, agar kita bisa sharing budaya antar negara, terutama budaya Indonesia.” Ungkap Tiara Aulia Putri, mahasiswa jurusan Kimia, semester 5.
Acara festival budaya tersebut merupakan rangkaian acara dari beberapa program yaitu brigde, hero, Eduaction. Sedangkan acara festival budaya tersebut masuk kedalam Bridge, yang artinya “jembatan”.
“Kenapa Bridge, Bridge, yang artinya “jembatan” mengartikan bahwa acara tersebut merupakan sebuah jembatan untuk saling berbagi pengetahuan mengenai budaya antar negara” Jelasnya.