Jowonews

Logo Jowonews Brown

Anggota DPR Ingatkan Pileg Jangan Dicemari Aksi Hujat

JAKARTA, Jowonews.com –– Anggota Komisi III DPR RI, Ahmad Sahroni mengingatkan agar pelaksanaan pemilihan legislatif (Pileg) 2019, tidak perlu menggunakan cara kotor dengan menghujat calon satu sama lain.

“Dalam politik memang kejam, tapi kalau perasaan tidak boleh kejam. Lebih baik strategi bagaimana cara menang, duit bukan segalanya,” tegas Sahroni dalam keterangan tertulisnya, di Jakarta, Selasa.

Politikus Partai NasDem ini menegaskan, seorang caleg harus mampu mengambil suara dengan cara membangun daerah tempat konstituen menetap.

“Banyak bu, banyak duit gak jadi-jadi, yang jadi adalah timnya karena nerima duitnya. Jadi perasaan itu mahal tak ternilai. Saya bangga bu tinggal di Kebon Bawang. Kenapa saya katakan ini, ini momen penting bagi saya. Saya tidak mau orang Kebon Bawang menghujat salah satu orang (caleg). Kalau mau bertarung, bertarung beneran tapi tidak mengatasnamakan itu tidak bener, ini tidak bener,” kata Sahroni saat meresmikan Imammuddin Center (IMC) yang berlokasi di RW 09 Kelurahan Kebon Bawang, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Senin (17/9).(jwn5/ant)

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...