Jowonews

Logo Jowonews Brown

Angka Pengangguran di Kudus Alami Penurunan

pengangguran. (Foto : IST)
pengangguran. (Foto : IST)
pengangguran. (Foto : IST)

Kudus, Jowonews.com—Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Kudus, segera melakukan survei angkatan kerja nasional di Kabupaten Kudus guna mengetahui angka pengangguran. Menurut Kepala BPS Kudus, Endang Tri Wahyuningsih, rencana survei digelar mulai 8 Februari hingga 19 Februari 2015 di 13 blok sensus.

Jumlah personel yang akan diterjunkan sebanyak tujuh petugas survei dari BPS Kudus. Sebelum digelar survei, BPS Kudus akan melakukan updateng penduduk yang dijadikan blok survei.”Kegiatan itu untuk memastikan warganya masih tetap atau ada yang pindah maupun meninggal,” ujarnya.

 Dari 13 blok sensus, tercatat ada sekitar 130 keluarga yang menjadi sasaran survei.

Survei tersebut, bertujuan untuk mengetahui jumlah pengangguran, angkatan kerja, partisipasi angkatan kerja, lapangan usaha, dan jam kerja.

Ia mencatat, jumlah pengangguran di Kudus cenderung turun karena pada tahun 2014 tercatat hanya 5,03 persen, sedangkan tahun 2013 mencapai 8,01 persen. Hasil survei tersebut, lanjut dia, dapat menggambarkan keadaan ketenagakerjaan di Kudus. (JN04)

BACA JUGA  113 Pengendara Motor di Kudus Jalani Sidang Ditempat

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...