Jowonews

Logo Jowonews Brown

Arsenal Di Puncak Klasemen Liga Utama Inggris

LONDON, Jowonews.com – Arsenal meraih kemenangan mudah 2-0 di markas Aston Villa untuk membawa mereka memuncaki klasemen Liga Utama Inggris, dan membuat lawannya terpuruk di dasar klasemen, sedangkan Tottenham Hotspur dan Liverpool gagal mendulang angka maksimal pada Minggu.

Apa yang disebut pelatih Arsene Wenger sebagai “pekan hebat” bagi Arsenal ditutup dengan sempurna ketika rivalnya Spurs mengalami hadangan saat melakukan pengejaran, dengan menelan kekalahan 1-2 dari Newcastle United melalui gol Ayoze Perez.

Laju Liverpool di bawah asuhan Juergen Klopp juga mengalami hambatan sebelum mereka kemudian mampu mengamankan hasil imbang 2-2 ketika menjamu West Bromwich Albion, berkat sepakan Divock Origi yang terdefleksi menjeang pertandingan usai dan para pemain merayakan keberhasilan ini di depan tribun The Kop.

Arsenal merayakan gol ke-50 Olivier Giroud di Liga Utama Inggris — penalti yang dikonversi empat hari setelah ia mengukir trigol di Liga Champions saat melawan Olympiakos Piraeus — yang menambah suasana muram di Villa Park pada menit kedelapan.arsenal vs aston villa 2015 2Mesut Ozil kemudian melakukan assist ke-13nya di musim ini untuk membuat Aaron Ramsey dapat mencetak gol pada menit ke-38, dan membuat Arsenal dapat naik dengan 33 angka, unggul satu angka atas Manchester City dan Leicester City, dan empat angka atas Manchester United.arsenal vs aston villa 2015 3Leicester City memiliki peluang untuk merebut kembali posisi pimpinan klasemen ketika mereka menjamu Chelsea pada Senin.

“Secara keseluruhan bagi kami, ini merupakan pekan hebat,” kata Wenger kepada Sky Sports, mengacu kepada aksi heroik timnya ketika mereka mampu, membalikkan semua prediksi negatif, untuk lolos ke fase gugur Liga Champions untuk musim ke-16 kalinya secara beruntun.

Kekalahan ini membuat Villa terpuruk di dasar klasemen dengan enam angka dari 16 pertandingan, tertinggal enam angka dari tim peringkat ke-19 Sunderland.

BACA JUGA  Guardiola Incar Tantangan Di Liga Utama Inggris

“Clean sheet” Kiper Arsenal Petr Cech menyamai rekor sepanjang masa David James di Liga Utama Inggris dengan “clean sheet” (tidak kemasukan sama sekali dalam satu pertandingan) untuk ke-169 kalinya, dari 349 pertandingan, memicu Wenger memuji dirinya sebagai “kiper hebat sepanjang masa.” Giroud menambah kemilaunya pada pekan ini ketika Arsenal mendapat hadiah penalti, di mana wasit Kevi Friend harus mempertimbangkannya selama beberapa saat sebelum memutuskan bahwa Theo Walcot telah dilanggar oleh Alan Hutton di kotak terlarang.

Dari titik putih, Giroud mengonversi gol ke-14nya musim ini dan gol ke-50nya di Liga Utama Inggris untuk Arsenal dari 113 penampilan, pencapaian yang diraih lebih cepat daripada legenda-legenda The Gunners, Ian Wright dan Thierry Henry.

Arsenal kembali mencetak gol berkat upaya Ramsey, yang memenangi bola tidak jauh di luar kotak penaltinya dari Idrissa Gueye untuk membangun serangan balik, kemudian berlari ke depan untuk mengirim bola kepada Ozil, yang tidak egois dan mengumpankannya lagi untuk menggandakan keunggulan timnya.

“Kami yakin kami memiliki peluang untuk memenangi gelar,” kata Ramsey kepada Sky Sports. “Kami harus memelihara fokus dan keyakinan kami.” Kebangkitan Newcastle Spurs, yang tidak terkalahkan pada 14 pertandingan liga sejak takluk dari Manchester United di hari pembukaan, terkejut karena menjadi korban kebangkitan mini Newcastle di bawah asuhan Steve McLaren di White Hart Lane.

Kekalahan itu membuat klub London tersebut tetap berada di peringkat kelima dengan 26 angka, menyia-nyiakan peluang untuk masuk empat besar saat United menelan kekalahan 1-2 dari Bournemouth pada Sabtu.

Gelandang Tottenham Eric Dier menyambar tendangan sudut Christian Eriksen pada menit ke-39 dengan tandukannya, yang merupakan penghargaan atas superioritas awal mereka, namun Newcastle, yang pada pekan lalu mengalahkan Liverpool, terinspirasi oleh dua pemain pengganti.

BACA JUGA  Arsenal Puncaki Klasemen Liga Inggris

Pertama, Spurs gagal mengatasi tendangan bebas yang membuat Aleksandar Mitrovic dapat mengemas gol pada menit ke-74, praktis itu merupakan sentuhan pertama pemain Serbia itu sepanjang pertandingan.

Kemudian pemain pengganti lain Perez melepaskan sepakan voli yang berbuah gol pada menit ke-93, di mana kiper Hugo Lloris membiarkan bola melewati dekapannya, yang membuat Newcastle mengukir dua kemenangan beruntun di liga untuk pertama kalinya di tahun ini, serta mengeluarkan mereka dari zona degradasi untuk menghuni peringkat ke-15, unggul satu angka dari juara bertahan Chelsea.

Klopp membiarkan para pemainnya saling berangkulan di depan The Kop, setelah mengamankan hasil imbang ketika menjamu Albion.

“Ini merupakan akhir sempurna untuk pertandingan ini,” ucapnya antusias, setelah tembakan spekulasi yang terdefleksi dari pemain asal Belgia Origi pada menit ke-96 membuat timnya mampu terhindar dari kekalahan.

“Ini terbukti dapat menjadi momen yang sangat istimewa bagi kami di musim ini untuk bangkit melawan tim seperti ini.” Jordan Henderson membawa Liverpool unggul, namun kesalahan Simon Mignolet membuat Craig Dawson dapat menyamakan kedudukan untuk Albion pada menit ke-30, sebelum Jonas Olsson, yang golnya sempat dianulir membawa Albion berbalik memimpin pada menit ke-73.  (Jn16/ant/reuters)

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...