Jowonews

Logo Jowonews Brown

Arsenal Gagal Menang Lagi

LONDON, Jowonews – Arsenal kembali belum bisa meraih kemenangan. Pasukan Arsene Wenger ditahan imbang 2-2 oleh tamunya, Tottenham Hotspur.

Bermain di hadapan pendukungnya, The Gunners gagal memaksimalkan keuntungan. Justru tuan rumah diganjar satu kartu merah untuk Francis Coquelin.

Sedangkan tim tamu, Spurs mampu menguasai jalannya pertandingan di awal-awal pertandingan. Enam menit berjalan, Spurs memiliki peluang untuk membuka skor melalui upaya Harry Kane, sayang peluang tersebut masih mampu diantisipasi kiper David Ospina.

Di tengah gencarnya serangan Spurs ke pertahanan Arsenal, justru Arsenal yang mampu unggul lebih dahulu pada menit ke-39. Adalah Aaron Ramsey yang sukses mengejutkan tuan rumah usai gol backheel-nya mengecoh Hugo Lloris setelah menerima umpan cantik dari Hector Bellerin. Gol tersebut menjadi satu-satunya gol yang tercipta pada babak pertama.

Tertinggal di babak pertama, Spurs meningkatkan tempo permainan di awal-awal babak pertama. Empat menit babak kedua berjalan, Kyle walker nyaris mencatatkan namanya di papan skor, namun lagi-lagi kesigapan Ospina mampu menggagalkan peluang itu.

Atmosfer pertandingan memanas pada menit ke-55. Sebuah tekel keras dari Francis Coquelin kepada Harry Kane memaksa wasit mengeluarkan kartu kuning kedua, yang artinya adalah kartu merah setelah Coquelin mendapatkan kartu kuning pertama di babak pertama.

Unggul jumlah pemain, Spurs pun semakin gencar meningkatkan serangannya ke pertahanan Arsenal. Pada menit ke-60, Spurs mampu menyamakan kedudukan lewat Toby Alderweireld memaksimalkan kemelut di dalam kotak penalti.

Gol dari Alderweireld itu membuat Spurs semakin bersemangat menggempur pertahanan The Gunners. Hasilnya, dua menit kemudian tuan rumah berbalik unggul lewat sebuah tendangan cantik Harry Kane dari luar kotak penalti.

Pertandingan semakin sengit di sisa waktu permainan. Tuan rumah yang mengincar kemenangan di kandang sendiri langsung bereaksi dengan memasukkan Ben Davies dan Heung Min So untuk menggantikan Danny Rose dan Mousa Dembele. Namun hingga pertandingan berakhir, skor 2-2 tak mengalami perubahan.

Dengan hasil tersebut, maka kedua tim saat ini tak mengalami perubahan posisi. Tottenham tetap di posisi kedua dengan raihan 55 poin, tertinggal dua poin dari Leicester City. Sementara The Gunners tetap di posisi ketiga dengan 52 poin. (JN19)

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...