Jowonews

Logo Jowonews Brown

Kabar Ndeso

Atlet Krisna Bayu Daftar Cawalkot Semarang

 

krisna bayuSEMARANG, Jowonews.com – Atlet judo nasional Krisna Bayu ikut ambil bagian dalam bursa pilwalkot Semarang. Jumat (8/5) kemarin, atlet peraih 12 medali emas Asean Games ini mengembalikan formulir sebagai calon wakil walikota pada koalisi Gerindra-PAN di Jalan Taman Cinde Semarang.

Dia datang ke kantor koalisi dengan didampingi  sejumlah orang dekatnya. Sampai di kantor koalisi, Krisna Bayu langsung disambut wakil sekretaris koalisi Ibnu Andika dan Syaekul Azhar.

Setelah berbincang-bincang sejenak, Krisna Bayu langsung duduk di kursi pendaftaran dan menyerahkan berkas pada Ibnu Andika. Setelah berkas diterima dan diteliti, Ibnu Andika menyatakan semua berkas milik Krisna Bayu telah sesuai dengan ketentuan. “Setelah kita cek, berkasnya sudah lengkap, tinggal nanti kita teliti lebih lanjut oleh tim,” ujar Ibnu Andika.

Kepada wartawanm Krisna Bayu mengaku maju pada bursa pilwalkot Semarang bukan tanpa alasan. Sebagai pemuda asli Semarang, Krisna Bayu merasa prihatin dengan kondisi kota ini yang semakin tertinggal. “Kini saatnya kita benahi Kota Semarang agar lebih baik, saya siap bersama-sama masyarakat membangun kota,” ujar Bayu Krisna yang masih terlihar kekar dan berisi.

Menyinggung banyaknya kandidat yang mendaftar sebagai calon wakil walikota dia mengaku tidak gentar. Sebagai mantan atlet, Krisna Bayu mengaku sudah biasa berkompetisi, menjunjung sportifitas dan kejujuran. Sehingga tidak gentar ketika harus bersaing dengan tokoh lain.

Selain Krisna Bayu, kemarin Edy Raharto juga mengembalikan formulir pendaftaran sebagai calon wakil walikota.

Edy Raharto datang sekitar pukul 09.30 dengan diantar sejumlah pendukungnya. Usai mengembalikan formulir Edy Raharto mengaku sudah siap bersaing dengan kandidat lain yang maju sebagai calon wakil walikota.“Hari ini saya mengembalikan formulir sebagai calon wakil walikota, semoga bisa mendapatkan rekomendasi,” katanya. (JN01)

BACA JUGA  Hendita Siap Bikin Semarang Jadi Smart City

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...