Jowonews

Logo Jowonews Brown

Kabar Ndeso

BNN Terus Gencarkan Operasi Yustisi

foto bnn 1Semarang, Jowonews.com – Badan Narkotika Nasional Provinsi Jawa Tengah akan terus melakukan operasi yustisi untuk menekan peredaran barang berbahaya tersebut.

“Peredaran narkotika, khususnya jenis sabu-sabu masih terus berlangsung,” kata Kepala Badan Narkotika Nasional Provinsi Jawa Tengah Brigjenpol Amrin Remico di Semarang, Rabu (23/9).

Operasi yustisi berkelanjutan, kata dia, akan terus digelar untuk mempersempit ruang gerak peredaran narkotika.

Menurut dia, selama periode Maret hingga September 2015, tercatat badan narkotika telah melakukan operasi yustisi di 84 lokasi di berbagai wilayah di Jawa Tengah.

Tempat-tempat yang menjadi sasaran razia BNN tersebut antara lain lokalisasi, tempat hiburan malam serta tempat indekos. Sementara dari hasil dari operasi yustisi tersebut, lanjut dia, puluhan pelaku penyalahgunaan narkotika terjaring razia.  “Ada empat yang diproses hukum karena terbukti sebagai pengedar,” tambahnya.

Berkaitan dengan program rehabilitasi pengguna narkotika, jelas dia, Jawa Tengah memperoleh jatah untuk mengobati 4.439 pencandu.

 Selain dari masyarakat yang secara sukarela untuk ikut dalam program tersebut serta para narapidana kasus narkotika, kata dia, BNN juga menargetkan para pelaku penyalahgunaan narkotika yang diamankan dari operasi yustisi yang selama ini digelar.

Jumlah tersebut bukan merupakan target yang harus dipenuhi, namun ia optimistis bisa merealisasikan capaian mendekati angka tersebut. (JN03/Ant)

BACA JUGA  Tahapan Pilkada Serentak Jateng Dimulai

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...