Jowonews

Logo Jowonews Brown

Kabar Ndeso

DPRD Kendal Siap Sukseskan Pendidikan Gratis

image

Kendal, Jowonews.com – DPRD Kabupaten Kendal siap mengawal dan menyukseskan pendidikan gratis di Kendal. Dalam public hearing kemarin, wakil rakyat siap menyukseskan pendidikan gratis bagi warga. Sebab pendidikan merupakan hak semua warga negara.
“Kita ingin agar pendidikan sejak SD-SMA gratis sehingga warga bisa menikmatinya,” ujar Ketua DPRD Kendal Prapto Utono. Public hearing diikuti para kasek, pengurus pondok pesantren dan tokoh masyarakat.
Prapto menegaskan menegaskan sesuai amanat undang-undang, pendidikan adalah hak semua warga negara. DPRD siap mengawal dan mensukseskan program pendidikan gratis untuk warga Kendal. Forum dengar pendapat ini tentu dengan memperhatikan beberapa panduan sistematika naskah akademik diantaranya latar belakang, identifikasi masalah, kajian teoritis dan praktik empiris, kajian dampak, evaluasi dan analisis perundangan berdasar landasan filosofis, sosiologis, dan yuridis.
Kepala Dinas Pendidikan Kendal Muryono mengungkapkan bahwa prioritas utama dalam public hearing bersama dengan DPRD dan masyarakat ini adalah terwujudnya  target Wajib Belajar (Wajar) 12 Tahun sesuai amanat Perda No 10 Tahun 2012, pendidikan gratis untuk semua warga, serta terlaksananya gerakan Kendal Cerdas.
Sementara anggota Komisi D Aminudin menyoroti tentang janji Bupati Widya Kandi Susanti tentang pendidikan gratis saat pilkada lima tahun silam. Namun hingga saat ini janji tersebut masih sebatas retorika belaka. (JN09)

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...