Jowonews

Logo Jowonews Brown

Kabar Ndeso

Empat Pengguna Sabu Digulung Polisi

wpid-artikel-tentang-narkoba.jpgSALATIGA, Jowonews.com  – Empat pengguna barang haram jenis sabu dibekuk aparat kepolisian Polres Salatiga. Kesemuanya ditangkap dalam dua kasus terpisah. Dua diantaranya adalah perempuan yang masih bersaudara.

Pelaku perempuan yang ditangkap adalah Yulisda Sri Lestari,31, warga jalan Hasanudin serta Yunita Indri Kurniawati, 34, warga jalan Muria Kalicacing. Dari tangan pelaku, polisi mendapatkan satu paket sabu yang terbungkus plastik klip dan masih dibalut dengan koran.

Penangkapan dilakukan oleh anggota Dirnarkoba Polda Jateng di depan Indomaret Jalan Brigjen Sudiarto pada Rabu (23/9) sekira 19.30.

Kedua pelaku mengaku baru menggunakan sabu. Mereka membeli dengan harga sekitar 200 ribu per paket. “Biar kuat karena harus bekerja keras,” terang pelaku dengan wajah tertutup masker saat gelar perkara di Mapolres, Kamis (15/10).

Sementara dalam kasus narkoba  lainnya, Polres menangkap dua pengguna narkoba jenis sabu di perempatan jalan Diponegoro. Kedua pelaku yakni Widodo, 37, warga Ngentak Mulyo dan Agus Widodo, 38, warga Gentan Susukan, kabupaten Semarang. Dari tangan pelaku, polisi mendapatkan dua paket kecil narkoba yang disimpan dalam rokok dan dimasukkan kedalam saku celana.

“Penangkapan dilakukan Kamis (24/9) di perempatan lampu TL jl Diponegoro,” terang Wakapolres Salatiga Kompol Iwan Irmawan kepada wartawan.

Dijelaskn Iwan, penangkapan dilakukan setelah petugas mendapatkan informasi mengenai danya transaksi narkoba di jalan Diponegoro. Saat ditelisik ke lokasi, petugas mendapati pelaku yang mengendarai motor dan mencurigakan hingga akhirnya dilakukan pemeriksaan dan ditemukan barang bukti.

Keempat pelaku dijerat dengan Pasal 112 ayat 1 subsider pasal 127 ayat 1 huruf a UU RI no 35 th 2009 tentang Narkoba juncto pasal 55 ayat 1 KUHP. Ancaman hukuman minimal 4 tahun penjara dan maksimal 12 tahun penjara. Sedangkan denda maksimal Rp 8 miliar.(JN01)

BACA JUGA  Takut Ditangkap, Pengedar Sabu Tewas Tenggelam Saat Berusaha Kabur

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...