Jowonews.com – Jika kamu anak tahun 90-an ke atas apakah kamu masih ingat permainan Gobak Sodor? Permainan tradisional Indonesia ini tentu telah membawa kebahagiaan tersendiri dalam kehidupan masa kecil kita.
Namun, sayangnya di masa sekarang ini banyak permainan tradisional perlahan mulai terkikis dengan gawai atau modernisasi. Sebagian anak-anak sekarang lebih senang menghabiskan waktu sehari-sehari dengan gawai pintar mereka di rumah masing-masing.
Arti dan Asal-usul Gobak Sodor
Sebelum mengetahui asal-usul gobak sodor. Mengapa permainan tradisional ini dinamakan gobak sodor?
Jika menilik dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), “gobak” berarti ‘permainan tradisional yang memanfaatkan lapangan berbentuk segi empat berpetak-petak, diman setiap garisnya terdapat seorang penjaga. Pihak yang hendak masuk harus melewati garis dan jika mereka terkena sentuhan oleh penjaga, maka pihak tersebut harus bergantian menjadi penjaga’.
Sementara itu kata “sodor” berarti ‘menyodorkan’. Dalam hal ini, yang disodorkan adalah tangan dan tubuh kita supaya dapat menyentuh pihak lawan yang hendak melewati garis yang sedang dijaga.
Di sejumlah daerah, permainan tradisonal ini memiliki nama atau penyebutan yang berbeda-beda. Misal di Jawa Barat, permainan ini disebut galah asin, di Riau Daratan permainan ini disebut Cak Bur atau Main Belon, di Makassar permainan disebut Asing, dan di Jawa Tengah tetap disebut dengan Gobak Sodor.
Go Back Through The Door
Beberapa sumber menyebut permainan gobak sodor merupakan permainan tradisional yang berasal dari daerah Jawa Tengah. Namun, ternyata sejumlah literatur lain menyebut permainan permainan tradisional ini bukan berasal dari daerah di Indonesia.
Sejumlah literatur Belanda mengungkap jika kata gobak sodor diambil dari kata Gobak Go Back Through The Door yang berarti menembus pintu.
Namun, karena lidah orang Indonesia yang tak terbiasa dengan sebutan kata asing, sehingga akhirnya disebut dengan gobak sodor.
Referensi lain seperti yang tercatat dalam buku Kamus Jawa (Baoesastra) yang dutulis oleh WJS Poerwadarminto terbitan JB Wolters Uitgevers Maatscappij NV Groningen, Batavia (1939) menyebut bahwa gobak sodor berarti bergerak bebas menggunakan tombak. Gobak berarti bergerak bebas, sementara sodor berarti tombak.
Dasar makna tersebut karena pada masa lalu, para prajurit terkadang melakukan permainan yang biasa disebut dengan sodoran untuk melatih keterampilan berperang menggunakan tombak.
Bagaimana Cara Bermain Gobak Sodor?
Cara bermain gobak sodor adalah sebagai berikut:
- Membuat garis-garis penjagaan menggunakan goresan dari kapur atau batu. Garis-garis tersebut dibuat seperti lapangan bulu tangkis, namun dalam permainan ini tidak ada garis yang rangkap.
- Pemain dibagi ke dalam dua tim, setiap tim tediri dari 3-5 orang anggota. Satu tim akan bertindak sebagai “penjaga benteng” atau “penjaga garis” dan tim lainnya akan jadi pihak yang berusaha memasuki garis atau benteng tersebut.
- Tim yang mendapat bagian sebagai “penjaga garis” atau “penjaga benteng” harus menjaga area/benteng sesuai dengan garis (pijakan kaki harus berada di atas garis), baik garis vertikal maupun garis horizontal. “Penjaga benteng” garis horizontal tugasnya adalah menghalangi pihak yang akan masuk atau melewati batas. Sementara, bagi “penjaga benteng” garis vertikal bertugas menjaga keseluruhan garis vertikal yang berada di tengah lapangan.
- Sementara itu, tim lawan harus bergerak melewati setiap garis dan penjagaan-penjagaan tersebut dari awal hingga akhir. Jika, lawan terkena sentuhan penjaga garis, maka mereka harus bergantian menjadi penjaga garis.
Aturan Permainan Gobak Sodor
Seperti halnya permainan-permainan tradisional lainnya, Gobak Sodor juga memiliki aturan-aturan yang perlu diperhatikan saat melakukan permainan. Aturan permainan gobak sodor tersebut antara lain:
- Pemain dibagi ke dalam dua tim. Masing-masing tim terdiri dari 3-5 orang (opsional, menyesuaikan jumlah peserta yang mengikuti permainan).
- Jika dalam 1 tim terdiri dari 5 orang, maka lapangan yang digunakan harus dibagi menjadi 4 kotak persegi panjang dengan ukuran kira-kira 5m x 3m (menyesuaikan ukuran lapangan yang akan digunakan).
- Bagi tim yang bertugas menjadi “penjaga benteng”, bertugas menjaga garis supaya tim “lawan” tidak dapat melewati atau menuju garis akhir (finish).
- Bagi tim “lawan”, harus bergerak menuju garis finish dengan syarat tidak tersentuh oleh tim “penjaga garis” dan dapat memasuki garis akhir dengan syarat tidak ada anggota tim “lawan” yang masih berada di wilayah start.
- Tim “lawan” dikatakan menang jika salah satu anggotanya berhasil kembali ke garis awal atau start dengan selamat atau tanpa terkena sentuhan oleh tim “penjaga”.
- Tim “lawan” dikatakan kalah apabila salah satu anggotanya terkena sentuhan “penjaga garis” atau keluar melewati garis batas lapangan yang telah ditentukan sebelumnya. Apabila hal tersebut terjadi, maka dilakukan pergantian posisi tim.
Manfaat Permainan Tradisional Gobak Sodor
Tak hanya mendapatkan kesenangan atau keseruan dalam bermain, pada nyatanya permainan tradisional gobak sodor juga memiliki sejumlah manfaat untuk anak-anak.
Permainan Gobak Sodor Dapat Melatih Ketangkasan
Permainan tradisional ini dapat melatih ketangkasan dan manfaat lainnya dalam perkembangan motorik anak. Permainan ini melatih koordinasi antara tangan dan otot kaki serta ketahanan fisik.
Selain ketangkasan, pemain juga dapat melatih kegesitan. Semua pemain harus menggerakkan seluruh anggota tubuhnya supaya bisa lolos dari “penjaga garis” agar sampai di garis akhir atau finish. Sama halnya dengan “penjaga garis” yang juga dituntut ceoar dalam gerak, sehingga dapat mencegah tim lawan sampai di garis akhir.
Permainan Gobak Sodor Dapat Melatih Komunikasi dan Kerja sama Tim
Secara tak langsung, permainan gobak sodor juga melatih kemampuan kerja sama dan komunikasi dalam sebuah tim. Hal tersebut karena mereka perlu mengatur strategi dan saling berkomunikasi untuk melewati “penjaga garis” atau mencegah tim lawan tidak sampai melalui garis akhir.
Permainan Gobak Sodor Dapat Melatih Empati, Kejujuran dan Sportivitas
Permainan tradisional ini dapat meningkatkan rasa percaya diri, empati, dan sportivitas anak. Dalam permainan ini apabila ada anggota tim yang tak dapat menembus penjagaan “penjaga garis”, maka anggota tim lainnya harus mengelabuhi dan mengecoh agar “penjaga garis” lengah. Sehingga anggota tim tersebut dapat lolos dari hadangan “penjaga garis”.
Pemainan ini juga mengajarkan tentang kejujuran. Salah satu kasus yang sering terjadi adalah ketika ada anak yang yang terkena sentuhan salah seorang “penjaga garis” dan kemudian langsung mengakui bahwa dirinya terkena sentuhan. Dari kasus ini, manfaat lainnya juga menumbuhkan sportivitas, karena anak mau mengakui bahwa dirinya kalah.
Permainan Gobak Sodor Dapat Melatih Perkembangan Emosi
Selain beberapa manfaat di atas, manfaat permainan permainan tradisional ini adalah dapat melatih perkembangan emosi anak. Secara tak langsung permainan ini dapat melatih pengendalian diri, kesadaran, dan kemampuan dalam mengontrol emosi.
Salah satu contoh kasusnya adalah ketika “penjaga garis” tak terpengaruh atau terpancing pihak lawan yang mencoba mengecoh dan mengelabuhi dirinya supaya anggoti tim mereka dapat lolos dari penjagaannya.
Dari permainan tradisional ternyata menyimpan banyak manfaat untuk perkembangan anak-anak. Alasan-alasan tersebutlah mengapa kemudian permainan tradisional ini patut dilestarikan.
Yuk nostalgia kembali bernostalgia dengan melakukan permainan gobak sodor bersama anak-anak tercinta.