Jowonews

Logo Jowonews Brown

Kabar Ndeso

Grebek Rumdin Camat, Panwaslu Temukan Paket Sembakau dari Calon

SRAGEN, Jowonews.com– Rumah dinas Camat Sambirejo,  Kabupaten Sragen Haryanto digrebek massa, Sabtu pagi (30/10), sekitar pukul 06.00 WIB. Pasalnya, rumah tersebut ketahuan untuk menyimpan 405 bungkusan paket sembako yang rencananya akan dibagikan ke para pendukung calon bupati Agus Fatchurrahman-Joko Suprapto (Amanto).

Bingkisan berupa mie instan, beras, minyak goreng dan gula dibungkus tas kresek bergambar pasangan Amanto.
Saat ini ratusan bingkisan yang disita Panwaslu Sragen  dititipkan di Polres Sragen.

Penggrebekan itu bermula setelah, sebuah mobil keluar masuk di rumah dinas camat mengirim logistik sembako. Kondisi itu membuat massa para pendukung calon lain curiga.

Sehingga saat paket sembako akan dikirim ke kampanye pasangan Amanto, di Pasar Blimbing, langsung digrebek massa. Disisi lain, saat penggrebekan itu Camat Sambirejo, Haryanto ditengarai telah meninggalkan rumah dinas.

Panwaslu dan pihak kepolisian langsung mendatangi lokasi tempat penyimpanan sembako tersebut. Dari temuan itu, dipastikan paket sembako bergambar pasangan Amanto langsung disita.

Ketua Panwaslu Sragen Slamet Basuki mengatakan, pihaknya telah menyita paket sembako tersebut. Untuk menjaga barang tersebut tidak rusak, langsung dititipkan Panwaslu di Polres Sragen. “Soal kasus tersebut akan terus ditindaklanjuti. Barang tersebut saat ini diamankan di Polres, bersama mobil Pikup,” jelas Slamet Basuki.

Koordinator Relawan pasangan Yuni-Dedy, Suti Hantoro menegaskan, selain mendesak Panwaslu perkara tersebut dituntaskan. Juga akan mengajak pasangan lain, seperti Suko dan Jago untuk bersama-sama melaporkan tindakan Camat Sambirejo ke Departeman Dalam Negeri dan Komisi penegak Aparatur Sipil Negara (ASN).

“Lantaran camat yang bersangkutan dinilai sudah tidak netral dan harus bertanggung jawab dengan masalah pembagian paket sembako dari pasangan lain. Karena lokasi itu ada dirumah dinas camat,”tegas Hantoro. (JN01//JN03)

BACA JUGA  KASN: Tidak Semua ASN Bisa Fleksibel Bekerja di Rumah

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...