Jowonews

Logo Jowonews Brown

Kabar Ndeso

Harga Daging Tembus Rp100 Ribu/Kg

KENDAL, Jowonews.com – Harga daging sapi di pasar tradisional di Kabupaten Kendal mencapai Rp100 ribu per kilogram. Harga ini diperkirakan masih akan naik hingga Ramadan nanti.

Kenaikan harga daging sapi per kilogramnya Rp5.000 dari semula Rp9.5000 per kilogramnya. Kendati mengalami kenaikan harga, namun pasokan daging ke pasar tradisional masih stabil. Sejauh ini, pembeli daging sapi rata-rata untuk keperluan pribadi atau eceran.

Salah seorang penjual daging sapi di Pasar Kaliwungu, Jono, 39,  mengatakan kenaikan harga sudah terjadi sejak sepekan lalu. Namun, pasokan dari sejumlah rumah pemotongan hewan masih normal.

“Tidak ada kekurangan bahkan daging yang dikirim cukup untuk memenuhi kebutuhan warga disini,” katanya,” ujar Jono.

Dikatakan permintaan pembeli menjelang puasa ini tidak terlalu banyak. Mereka membeli daging secara ecer. Diakui biasanya permintaan mulai mengalami kenaikan sejak bulan puasa minggu kedua dan menjelang lebaran.

Jono mengakui, selain pembeli rumahan, pedagang makanan dan bakso juga membeli secara eceran bukan kiloan.

Menurut Harsimah, seorang pembeli, terkadang membeli secara eceran tidak per kilogram, sesuai dengan kebutuhan. Dia mengaku biasa membeli daging Rp20 ribu hingga Rp25 ribu

Dia berharap pemerintah setempat untuk dapat mengontrol harga kebutuhan makanan pokok, terutama menjelang Ramadan dan Lebaran. (JN09/jn03)

BACA JUGA  Pencuri Tower Selular di Kendal Dibekuk Petugas

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...