Jowonews

Logo Jowonews Brown

Kabar Ndeso

Hasil Penyelidikan Pasar Klewer Diumumkan Senin, Masyarakat Diminta Tak Terpengaruh Isu

Pasar Klewer Kebakaran. (Foto : JN01)
Pasar Klewer Kebakaran. (Foto : JN01)
Pasar Klewer Kebakaran. (Foto : JN01)

Surakarta, Jowonews.com – Terkait kebakaran yang membumihanguskan pasar Klewer Surakarta, Aparat Polresta Solo siap membeberkan hasil resmi penyelidikan Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Mabes Polri Cabang Semarang terkait penyebab kebakaran Pasar Klewer, Senin (5/1/2014) besok.

Namun demikian, diakui hingga saat ini banyak banyak berseliweran isu-isu yang berkaitan pemicu kebakaran Pasar Klewer.

Kalangan dewan pun meminta semua tak terpengaruh isu apapun terkait pasar Klewer tersebut. “DPRD meminta masyarakat jangan termakan isu apapun. Jaga iklim yang sudah kondusif ini,” kata wakil Ketua DPRD Surakarta, Abdul Ghofar, dilansir dari laman resmi DPRD, Ahad (4/1/2015).

Ghofar mengatakan semua pihak untuk menunggu hasil penyelidikan dari pihak yang berwenang. “Itu salah satu sikap dari hasil rapat pimpinan komisi dan pimpinan DPRD yang berlangsung di Gedung Transit setempat. Kami meminta semua pihak untuk menyerahkan penyelidikan kepada aparat keamanan,” tandasnya.

Rencananya, pihak kepolisian akan segera mengumumkan hasil penyelidikan tersebut. Kasatreskrim Polresta Solo, Kompol Guntur Saputro, mengaku pihaknya segera menerangkan hasil penyelidikan terkait penyebab kebakaran di pasar yang mengakibatkan kerugian milyaran rupiah tersebut. “Paling cepat Senin (5/1) akan langsung kami umumkan,” akunya, belum lama ini. (JN03)

BACA JUGA  Dubes AS : Jokowi-Obama Akan Perluas Kerja Sama

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...