Jowonews

Logo Jowonews Brown

Kabar Ndeso

Jateng Masuki Usia ke 69, Ganjar Minta Adanya Reformasi Birokrasi

SEMARANG, Jowonews.com – Masuki usia ke 69, Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, meminta adanya reformasi birokrasi yang diwujudkan secara nyata di provinsi ini.

“Kita harapkan reformasi birokrasi tidak hanya di mulut tapi juga dikelakuan kita. Khususnya dalam melayani masyarakat yang bersih dan baik,” ungkapnya saat upacara HUT Jateng ke 69 di Lapangan Pancasila, Simpang Lima, Kota Semarang, Kamis (15/8/2019).

Menurutnya, reformasi birokrasi menjadi penting dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Ia akan menindak tegas pejabat Pemprov yang menerima imbalan liar.

“Tidak boleh lagi ada pejabat di Pemprov yang menerima upeti, walaupun hanya parcel, apalagi potongan proyek,” ungkapnya.

Budaya antikorupsi, imbuh Ganjar, harus sudah menjadi kebiasaan atau budaya. Ia mengharapkan usai dirinya tak menjabat Gubernur nanti, antikorupsi tetap menjadi budaya dalam membangun Jateng.

“Budaya setor proyek, jual belu jabatan atau kiriman parcel terjadi lagi setelah saya lengser dari jabatan Gubernur,” tutur pria nomor satu di Jawa Tengah tersebut.

Maka dalam hal tersebut, Ganjar meningkatan integritas pejabat publik.menjadi hal utama. Ia mendorong pemerintah kabupaten/kota yang turut menghadiri acara tersebut untuk meningkatkan integritas masing-masing.

“Setidaknya pimpinannya memperbaiki diri semua. Tentu, integritas dan layanan publik yang baik akan menjadi, harapan masyarakat. Kalau capaian-capaian yang lain yasudahlah, kita serius pasti akan gampang mencapai,” katanya. (jwn5)

BACA JUGA  Ganjar Sekolahkan 17 Bupati/Walikota Pelatihan Anti Korupsi

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...