Jowonews

Logo Jowonews Brown

Kabar Ndeso

Kapolda : Kejar dan Tangkap Pelaku Anarkis di Kebonharjo !

SEMARANG, Jowonews.com – Kapolda Jawa Tengah Inspektur Jenderal Condro Kirono meminta pelaku anarkis saat penggusuran rumah di Kampung Kebonharjo, Kota Semarang, Kamis, diproses hukum.

“Yang anarkis akan dikejar, ditangkap,” katanya di sela mengunjungi personel kepolisian yang mendapat perawatan di Rumas Sakit Dr. Kariadi Semarang di Semarang, Kamis.

Menurut dia, pengamanan yang dilakukan dalam kaitan dengan rencana reaktivasi jalur kereka api tersebut didasari dengan aturan hukum.

Pada pelaksanaannya, kata dia, ada anggota yang menjadi korban.

Sebagai bentuk perhatian kesatuan kepolisian, kata dia, para anggota yang terluka tersebut akan memperoleh perawatan sebaik-baiknya.

Dalam insiden kericuhan saat penggusuran tersebut, delapan polisi terluka.

Personel yang terluka tersebut dirawat di Rumah Sakit Dr. Kariadi Semarang, Rumah Sakit Bhayangkara Semarang, dan Rumah Sakit Panti Wilasa.

Pada kesempatan terpisah, Kapolrestabes Semarang Komisaris Besar Burhanudin mengatakan sejumlah anggotanya terluka saat mengamankan proses penggusuran tersebut.

Ia menyebut beberapa anggotanya terluka akibat lemparan batu dari atas bangunan di perkampungan tersebut.

Penggusuran yang dilakukan PT Kereta Api Indonesia tersebut, dilakukan terhadap bangunan yang tidak memiliki sertifikat hak milik. jn16-ant

BACA JUGA  Komisi D Minta, Ijin Tambang Bisa Diajukan Konsorsium Pengusaha

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...