Jowonews

Logo Jowonews Brown

Kecelakaan Beruntun Terjadi di Jalur Pantura Pati

Ilustrasi Kecelakaan
Ilustrasi Kecelakaan
Ilustrasi Kecelakaankecelakaa

Pati, Jowonews.com – Kecelakaan beruntun terjadi di Jalan Raya Pati – Juwana turut Desa Guyangan, Kecamatan Kota kemarin. Kejadian tersebut melibatkan empat kendaraan yang melaju dari arah Juwana menuju Kota Pati atau dari timur ke barat.

Berdasarkan keterangan dari sejumlah saksi, kecelakaan terjadi Rabu (27/5) sekitar pukul 15.10 WIB. Adapun kendaraan yang terlibat laka yakni dua jenis elf, satu mobil mini bus dan satu bus jurusan Surabaya–Semarang.

Hanya mini bus yang dikendarai oleh Rohmat Ismanto mengalami kerusakan parah di bagian depan dan belakang mobil. Bahkan, mobil tersebut harus ditarik oleh kendaraan lain. Sedangkan Bus dan dua elf masih bisa
melaju sperti biasa. Beruntung kecelakaan itu tidak mengakibatkankorban jiwa. Hanya, penumpang dari keempat kendaraan tersebut sempat mengalami shock.

Sebenarnya keempat kendaraan tersebut secara berurutan melaju dari arah yang sama. Paling depan, Elf  bernopol AA 1046 HE yang dikendarai Sutikno, warga Desa Tanjungrejo, Kecamatan Jekulo, Kudus. Dibelakangnya, melaju mobil Elf bernopol K 1135 EF yang dikendarai oleh Ahmad Niam warga Desa Pacikaran, Kecamatan Dawe, Kudus.

Di posisi ke tiga mini bus bernopol K 9164 ZA yang dikendarai oleh Rohmat Ismanto. Di belakang kendaraan tersebut, diduga melaju bus dengan kecepatan yang tinggi bernopol N 7395 UG yang dikendarai Aang, warga Desa Kedungrejo, Kecamatan Rembang. 

Rohmat, pengendara mini bus mengaku merasa kaget, karena tiba-tiba sebuah bus menghantam mobilnya dari belakang. Karena arus yang cukup padat, dirinya tidak bisa mengendalikan mobilnya hingga menabrak mobil
di depannya. 

”Ya sudah tidak bisa apa-apa. Bahkan, saya juga menabrak elf yang ada di depan. Mungkin, karena bus melaju dengan cukup tinggi. Kecelakaan karambolpun tak bisa dihindari. Mengingat arus lalu lintas yang cukup
padat,” katanya. 

Sementara itu, Kapolres Pati, AKBP R Setijo Nugroho melalui Kanitlaka Ipda Imam Basuki mengatakan, kecelakaan diduga terjadi karena arus yang cukup padat. Selain itu, pengendara bus diduga tidak menjaga jarak aman dari kendaraa di depannya. (JN04)

BACA JUGA  Bupati Pati Tak Ambil Pusing Putusan PTUN

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...