PARIS, Jowonews.com – Popularitas Neymar di kancah sepakbola disebut membuatnya sangat layak digaji tinggi seperti layaknya Beyonce, diva dunia tarik suara. Kata siapa?
Hal itu dikatakan oleh Fernando Orsi, mantan pesepakbola yang menutup karier di Lazio pada tahun 1998 silam dan kini meniti karier sebagai pelatih, sehubungan dengan kepindahan Neymar dari Barcelona ke Paris Saint-Germain.
Untuk bisa mendatangkan Neymar, PSG pertama-tama harus menggelontorkan 222 juta euro (Rp 3,5 triliun) sebagai angka syarat dalam klausul pelepasan (buyout clause) pemain bersangkutan di Barca.
Selain itu, Les Parisiens juga mengganjar pesepakbola Brasil 25 tahun tersebut dengan gaji wah. Jika diestimasi, dalam setahun saja ia bisa mengantongi gaji 30 juta euro (sekitar Rp 474 miliar).
Kemahalan? Menurut Orsi tidak. Neymar sangat layak mendapatkannya.
“Neymar adalah sosok yang punya banyak penggemar di dunia dan 30 juta euro setahun bahkan mungkin jadi terbilang kecil buat karakter seperti dirinya,” ujar Orsi kepada Radio Radio yang dilansir tuttomercatoweb.com.
“Beyonce merupakan seorang penyanyi dan ia kaya-raya, memiliki banyak penggemar di level global. Kenapa seorang pesepakbola seperti Neymar mendapatkan uang sebanyak Beyonce? Dari bernanyi, ia mendapat uang lebih banyak daripada Neymar tapi buat saya si pesepakbola asal Brasil memiliki popularitas lebih tinggi,”katanya. (JWN3)