Jowonews

Logo Jowonews Brown

Kabar Ndeso

NU Kendal Buka Kotak Amal Korban Tanah Longsor

Kotak Amal NU
Kotak Amal NU
Kotak Amal NU

Kendal, Jowonews.com – Pengurus Cabang NU Kendal tadi pagi mulai membuka kotak amal untuk korban tanah longsor di Banjarnegara. Pembukaan kotak amal dilaksanakan bersamaan dengan musyawarah kerja cabang (Muskercab) di grha NU Jalan Soekarno-Hatta. Setelah terkumpul dana tersebut akan langsung diberikan kepada para korban tanah longsor di Banjarnegara.

Wakil Sekretaris PCNU Kendal Irsyadi mengatakan pembukaan kotak amal sengaja digelar bersamaan dengan muskercab. Sehingga gaung warga NU untuk menyumbang kepada korban tanah longsor lebih mengena. Pihaknya juga sudah mengimbau kepada warga NU dan siswa di sekolah di bawah naungan NU untuk menyumbang.

“Sumbangan yang kita kumpulkan mudah-mudahan bisa meringankan saudara kita di Banjarnegara,” ujar Irsyadi.

Menurut Irsyadi penggalangan dana akan dilakukan hingga tingkat ranting (desa). Penggalangan dana akan dilakukan sekitar satu pekan ke depan. Dia berharap gerakan ini mendapatkan respons positif dari kalangan nahdliyin.

Lebih lanjut Irsyadi menjelaskan bencana tanah longsor di Banjarnegara telah membangkitkan solidaritas masyarakat untuk saling membantu. (JN09)

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...