Jowonews

Logo Jowonews Brown

Pemkab Pekalongan Siapkan 1582 Relawan Bencana

KAJEN, Jowonews.com – Pemerintah Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah, menyiagakan 1.582 relawan untuk mengantisipasi korban bencana longsor dan banjir.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pekalongan, Bambang Sujatmiko di Pekalongan, Jumat, mengatakan bahwa memasuki musim hujan, sejumlah daerah berpotensi menimbulkan bencana longsor dan banjir.

“Oleh karena, kami akan menyiagakan 1.582 relawan yang siap siaga bencana mengantisipasi kemungkinan timbulnya bencana,” katanya.

Menurut dia, meski potensi kerawanan bencana banjir di daerah ini relatif kecil tetapi pemkab terus serius menyikapi kemungkinan timbulnya bencana pada saat memasuki musim hujan ini.

Pemkab Pekalongan, kata dia, telah memetakan sejumlah daerah rawan bencana longsor, yaitu Kecamatan Kandangserang (potensi tinggi), Kecamatan Paninggaran (tinggi), Petungkriyono (tinggi), Lebakbarang (tinggi), Kajen (sedang), Doro (sedang), dan Kesesi (sedang).

“Adapun, untuk daerah rawan banjir, kami memetakan sekitar 10 kecamatan. Jika intensitas curah hujan tinggi maka 10 wilayah kecamatan itu rawan banjir,” katanya.

Sebanyak 10 kecamatan itu, adalah Tirto, Wiradesa, Wonokerto, Siwalan, Sragi, Kesesi, Buaran, Kedungwuni, Wonopringgo, dan Bojong.

Ia mengatakan selain ancaman banjir dan tanah longsor, wilayah Kabupaten Pekalongan juga rawan bahaya angin kencang. “Kami mengimbau pada warga senantiasa waspada terhadap potensi bencana memasuki musim peralihan,” katanya. (JN03/Ant)

BACA JUGA  Pemkot Pekalongan Buka Layanan Konsultasi Pendidikan Anak

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...