Jowonews

Logo Jowonews Brown

Pengacara La Nyalla Tegaskan Kliennya Patuh Hukum

SURABAYA, Jowonews.com – Ketua Umum PSSI, La Nyalla Mattalitti dinilai tidak kooperatif terhadap Kejaksaan Tinggi Jawa Timur. Beberapa panggilan tidak datang, dan bahkan yang bersangkutan dikabarkan telah kabur ke Malaysia. Penjemputan paksa yang dilakukan Kejati Jatim pun gagal.

Meski begitu Pengacara La Nyalla Matalitti, Ahmad Riyadh, menyatakan bahwa kliennya sudah patuh hukum terkait dengan penetapan tersangka dugaan korupsi pembelian saham “Initial Public Offering” Bank Jatim senilai Rp5 miliar.

“Setiap ada pemanggilan, kami selalu bersurat dan meminta penundaan pemeriksaan, jadi dimana sikap klien kami yang tak patuh hukum,” katanya0.

Ia mengemukakan pihaknya tak bisa menghalangi langkah Kejati Jatim untuk melakukan penjemputan paksa terhadap kliennya. “Itu kewenangan mereka tapi kami sudah berusaha meminta penundaan pemeriksaan terkait dengan kasus ini,” imbuhnya.

Disinggung terkait masalah akan ditetapkannya La Nyalla sebagai Daftar Pencarian Orang (DPO) Kejaksaan, Riyadh mengaku belum mengetahuinya. Bahkan, kabar keberadaan La Nyalla di Luar Negeri (LN) tak begitu saja diterimanya.

“Kami ini tinggal di negara hukum, jadi kalau ngomong ya harus berdasarkan bukti, kalau Pak Nyalla ada di luar negeri, kan gampang ngeceknya, bisa tanya ke Imigrasi aja langsung,” tandasnya. (JN19/Ant)

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...