Jowonews

Logo Jowonews Brown

Kabar Ndeso

Polisi Amankan 3 Mobil Paket STMJ Berlogo Salam Dua Jari

DIAMANKAN:Anggota Polsek Eromoko mengamankan tiga unit mobil bermuatan ribuan paket STMJ berlogo ‘Salam Dua Jari Jaga Tradisi Wonogiri’, Jumat (27/11)

WONOGIRI, Jowonews.com – Anggota Polsek Eromoko mengamankan tiga unit mobil bermuatan ribuan paket STMJ berlogo ‘Salam Dua Jari Jaga Tradisi Wonogiri’, Jumat (27/11), di wilayah Kecamatan Eromoko, Wonogiri.

Ketiga mobil itu adalah Toyota Avanza B 1379 SIQ, isi 300 paket STMJ motif batik, dikemudikan Yud B Sutrisno warga Sri Mulyo 06/03 Desa Kebonharjo Kecamatan Poloharjo Kabupaten Klaten.

Kemudian Truk Box AD 1818 US yang dengan salah satu kernetnya bernama Teguh warga Surakarta, dan Truk Nopol AD 1985 AV dengan salah satu kernetnya adalah Slamet warga Surakarta.

Ketiga mobil tersebut ditangkap di Dusun Dampit Desa Sumberharjo Kecamatan Eromoko. Kronologisnya, mulai pagi ada 9 unit mobil Toyota Avanza, 2 mobil truk dan 1 mobil Daihatsu Granmax dicurigai mengangkut paket STMJ.

Mobil-mobil tersebut masuk-masuk kampung, di wilayah Kecamatan Pracimantoro dan Eromoko. Warga masyarakat Eromoko melaporkan dugaan itu ke Polsek, Kecamatan dan Panwaskab.

Didit salah warga Desa Eromoko Kecamatan Eromoko menyebutkan, isi setiap paket STMJ terdiri dari telur 12 butir, serbuk jahe kemasan plastik, susu 200mili, dan minyak goreng. Paket STMJ itu dikemas dalam tas motif batik warna merah, dan terdapat tulisan Dua Jari Jaga Tradisi Wonogiri dan STMJ Nguri-uri Tradisi Wonogiri.

Salah satu kordinator droping paket sembako salam dua jari, Sopyan Iswadi mengatakan bawha ke 10 mobil pengangkut sembako adalah milik rental di wilayah Solo. Tugas mereka hanya mengantarkan paket STMJ ke kecamatan-kecamatan di Kabupaen Wonogiri.

“Paket sembako ini dari Lembaga Salam Dua Jari, kantornya di Surakarta,” kata Sofyan yang tercatat sebagai Ketua Gabungan Wartawan Indonesia DPC Kabupaten Temannggung Jateng.

Berdasarkan informasi dari berbagai sumber droping sembako telah dilakukan di wilayah Kecamatan Eromoko, Pracimantoro, Girimarto, Slogohimo, Giritontro, Sidoharjo, Puhpelem, Purwantoro, Kismantoro.

BACA JUGA  Hendi Resmikan Posko Pemenangan Pilwalkot

Modusnya, pertama truk bok mengedrop barang ke salah satu rumah relawan paslon bupati/wakil bupati. Modus kedua mobil truk bok memindahkan paket sembako ke mobil-mobil avansa, kemudia didrop ke rumah kader/relawan di setiap dusun/desa se di masing masing kecamatan yang telah didroping.

Kordinator pengiriman untuk tingkat Kabupaten dilakukan oleh orang luar Wonogiri, kemudian ada kordinator tingkat kecamatan dan desa. Mobil-mobil tersebut diantarkan oleh kurir petunjuk jalan (guide) mengendarai sepeda motor. (JN01/JN03)

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...