Jowonews

Logo Jowonews Brown

RSUD Demak Ditarget Rp 62 Milyar

Resmikan IGD: bupati demak saat melakukan pengecekan fasilitas RSUD yang baru.
Resmikan IGD: bupati demak saat melakukan pengecekan fasilitas RSUD yang baru.
Resmikan IGD: bupati demak saat melakukan pengecekan fasilitas RSUD yang baru.

DEMAK, Jowonews.com — Untuk membangun sebuah kepercayaan memang tidak mudah, diperlukan waktu bertahun-tahun untuk membangunnya.

Hal yang sama juga diterapkan dalam manajemen RSUD Sunan Kalijaga Demak. Mereka menetapkan sistem costumer focus atau pelayanan terhadap pasien adalah utama.

Demikian diutarakan Bupati Demak Dachirin Said dalam peresmian gedung IGD yang baru RSUD Sunan Kalijaga Demak Jumat (9/1).

Selain itu kinerja SDM juga harus ditingkatkan supaya kedepan dapat menjadi kebanggaan Demak.

“Jika warga Demak banyak yang memanfaatkan fasilitas RSUD tentunya akan semakin meningkatkan PAD Demak kedepannya,” ujar Bupati.

Karena jika peningkatan SDM sesuai dengan slogan senyum untuk kesembuhan anda diterapkan tentunya akan memberikan pengaruh besar terhadap pelayanan RSUD.
Dalam kesempatan itu juga diresmikan gedung IGD Instalasi Gawat Darurat dan ruang kelas 1 senilai Rp 5,4 milyar yang diambilkan dari anggaran BULD (Badan Layanan Umum Daerah).

“Pembangunan IGD ini sudah sesuai dengan standar akreditasi Komite Akreditasi Rumah Sakit, karena memiliki 20 tempat tidur, IGD ponek, dan kamar bedah. Untuk kelas satu dilengkapi 22 tempat tidur,” imbuh Bupati.

Sementara itu Direktur RSUD Sunan Kalijaga Demak Deby Amarwati mengungkapkan bahwa target pencapaian untuk tahun 2014 adalah 53 milyar dari target semula yakni 48,5 milyar ditambah piutang menjadi 62 milyar. Sedangkan untuk tahun 2015, mereka ditarget mendapatkan laba sebesar 62 milyar. (JN01)

BACA JUGA  Yuni Maju Kemungkinan Lewat Gerindra-PKS

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...