Jowonews

Logo Jowonews Brown

Kabar Ndeso

Situasi Pilkada di Jateng Kondusif

SEMARANG, Jowonews.com – Situasi pelaksanaan pemungutan suara di 21 kabupaten dan kota di Provinsi Jawa Tengah yang menggelar Pemilihan Kepala Daerah 2015 cukup kondusif, kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Jateng Komisaris Besar Lilik Darmanto.

“Secara umum kondisi keamanan kondusif, relatif landai,” kata Liliek di Semarang, Rabu.

Menurut dia, tidak ada instruksi khusus dari Kapolda Jawa Tengah kepada jajaran di bawah sebelum pelaksanaan pemungutan suara pada Rabu. “Semua sesuai prosedur yang sudah diinstruksikan sejak awal,” katanya.

Di Polrestabes Semarang, 26 orang dari 37 tahanan yang terdaftar dalam daftar pemilih tetap memperoleh kesempatan memberikan suaranya dalam pilkada setempat.

Para tahanan tersebut dilayani oleh petugas Tempat Pemungutan Suara XI Kelurahan Barusari, Kota Semarang.

Kapolrestabes Semarang Komisaris Besar Burhanudin mengatakan para tahanan tersebut difasilitasi haknya dalam memberikan suara. “Kami fasilitasi, kami minta bantuan TPS terdekat,” katanya.

Sebanyak 21 kabupaten/kota di Jawa Tengah menggelar pilkada serentak pada 9 Desember 2015.

Sebanyak 21 daerah tersebut adalah Kota Semarang, Surakarta, Magelang, Salatiga, dan Pekalongan. Selain itu, Kabupaten Semarang, Rembang, Kebumen, Purbalingga, Boyolali, Pekalongan, Blora, Kendal, Sukoharjo, Wonogiri, Wonosobo, Purworejo, Klaten, Demak, Gorbogan, dan Pemalang. (JN03/Ant)

BACA JUGA  Yuni Mundur Dari PDIP, Pilih Nyalon Lewat Parpol Lain

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...