Jowonews

Logo Jowonews Brown

Soto Bancar, Soto Unik Khas Wong Ngapak

PURBALINGGA, Jowonews.com—Di setiap kota memiliki kuliner soto soto, namun rasanya berbeda-beda. Tak terkecuali dengan Soto Bancar asli Purbalingga, mengadopsi lidah Banyumasan yang menyukai rasa manis. Secara filosofi, soto Bancar ini mewakili tiga kata kunci, yaitu kenyang, gurih dan empuk.

Soto Bancar adalah salah satu soto yang terkenal di wilayah karisdenan Banyumas.Soto ini menjadi Khas dan menjadikannya spesial di banding soto pada umumnya, karena Soto bancar ini terdiri dari banyak isian yang super komplit dan juga di bagi menjadi banyak varian.

Yang menjadi kelebihan soto ini adalah tidak menggunakan soun dan penyedap buatan akan tetapi Soto bancar menggunakan bihun jagung sebagai pengganti soun dan menggunakan penyedap alami dari rempah pilihan. Harganya pun cukup terjangkau, kisaran 13 ribu sampai 15 ribu per porsi.

Soto ini cocok untuk mereka yang lapar. Betapa tidak, satu mangkok hampir terisi penuh. Soto ini tidak menggunakan lontong atau nasi, tapi ketupat. Selain daging ayam, pilihan lainnya bisa menggunakan daging sapi dan jeroan ayam. Pembeli bahkan bisa memesan daging campuran sesuai selera.

 Selain itu, bagi penggemar rasa manis, soto ini cocok di lidah. Selain itu, dengan porsi yang cukup besar, soto Bancar pas untuk mereka yang sedang lapar. Haji Misdar mengatakan, soto ini merupakan resep turun temurun dari keluarga.

Soto ini juga menggunakan wortel rebus, daun bawang, tauge, serta bawang merah goreng. Sebagai bumbu khasnya, tak lupa dicampur bumbu kacang yang merupakan kekhasan soto-soto di Banyumas raya, seperti Soto Sokaraja dan lainnya.  Anda mau soto Bancar? Silahkan bermain ke Purbalingga.

Redaktur : Dwi Purnawan (Ikuti di Twitter @dwi_itudua)

BACA JUGA  Bupati Banyumas: Tahun 2016 Tahun Penguatan Pembangunan Daerah

 

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...