Jowonews

Logo Jowonews Brown

Taman Kota Salatiga, Perpaduan Wisata Alam dan Pendidikan

Salatiga merupakan kota kecil di Jawa Tengah yang terkenal dengan keindahan, kesejukan dan kenyamanannya. Maka tidak heran kota yang berada di lereng gunung merbabu ini pernah mendapatkan predikat “Paris de Java”.

Kini, Salatiga terus bersolek diri dengan membangun taman-taman. Selain mengurangi polusi udara juga sebagai alternatif wisata murah bagi keluarga yang ingin jalan-jalan tanpa harus mengeluarkan biaya.

Salah satu taman di Salatiga yang wajib Anda kunjungi untuk menghabiskan waktu bersama keluarga adalah Taman Kota Salatiga. Terletak di Jalan Lingkar Selatan, taman ini sangat mudah ditempuh dari berbagai arah. Taman ini juga berhadapan dengan Hutan Kota Salatiga. Jadi Anda bisa membayangan bagaimana sejuknya berlibur di taman ini.

Suasana yang asri dipenuhi pepohonan dan bunga-bunga, serta berbagai macam kupu-kupu akan Anda jumpai saat pertama kali menginjakkan kaki di taman ini. Secara khusus taman ini juga menyediakan berbagai macam fasilitas khusus seperti jalan untuk pengguna kursi roda dan berbagai macam wahana permainan anak.

Taman Kota Salatiga juga dirancang sebagai taman pendidikan. Di taman ini ada banyak sekali papan nama untuk menunjukkan jenis-jenis tanaman yang ada ditaman ini. Selain itu, di dalam taman ini juga tersedia taman lalu lintas yang bisa digunakan untuk bermain anak-anak secara aman.

Jika datang ke Taman Kota Salatiga di waktu pagi, Anda akan menemukan beberapa orang sedang jogging. Pasalnya, dalam taman ini juga tersedia area jogging track yang dapat Anda gunakan untuk berolahraga setiap harinya.

Taman yang dibangun dimasa pemerintahan pasangan Walikota Yuliyanto dan Muh Haris ini juga memiliki banyak view yang sangat instagramable. Jadi selain liburan, Anda bisa melakukan banyak kegiatan selfie untuk mengabadikan momen bersama keluarga dan membuat liburan Anda lebih menyenangkan.

Bukhori

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...