Jowonews

Logo Jowonews Brown

Kabar Ndeso

Unisbank Gelar Seminar Kemaritiman

unisbankSemarang, Jowonews.com – Universitas Stikubank (UNISBANK) adakan seminar nasional dengan tajuk “Mewujudkan Poros Maritim dalam Pembangunan Ekonomi Berbasis Kesejahteraan Rakyat” Di Gedung D lt 6, jl kendeng V Bendan Ngisor, Kamis kemarin (6/7).

Rektor Unisbank, Dr. H. Hasan Abdul Rozak, S.H., C.N., M.M. mengungkapkan jika tujuan diadakannya acara ini untuk persiapan Indonesia dalam menangani persaingan global yang saat ini mendekati MEA.
“Menjelang MEA akhir tahun ini, diharapkan diadakannya acara ini berguna untuk persiapan Indonesia dalam persaingan Global,” ungkapnya.
Tak hanya itu saja, Abdul Rozak juga berharap dalam acara ini dapat menganalisa permasalahan-permasalahan dan mencarikan solusi dalam wilayah kelautan dan perikanan.
“Ada 2 harapan kami dalam pengadaan acara ini yaitu dapat menganalisa permasalahan-permasalahan kelautan dan perikanan dan dapat mencarikan solusi-solusi dari permasalahan tersebut,” imbuhnya.
Acara tersebut diadakan dalam rangka Dies Natalis Kampus Unisbank yang ke 47. Acara ini tidak hanya berupa seminar saja, melainkan juga diadakan lomba makalah yang diikuti oleh 230 penulis yang terdiri dari akademisi dalam berbagai bidang.
Pada acara tersebut dibuka oleh bapak rektor dengan pemukulan gong sebanyak 3 kali. (JN14)
BACA JUGA  Pengamat Ingatkan Optimalkan Industri Perikanan Untuk Dukung Pertumbuhan Ekonomi Lokal

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...