Jowonews

Logo Jowonews Brown

Kabar Ndeso

Waspadai Panyakit Malaria Pemudik

KENDAL, Jowonews.com –  Warga Kendal diminta waspada terhadap kedatangan warga asal daerah ini yang baru pulang dari luar daerah. Pasalnya pemudik ini rawan menularkan penyakit malaria di Kendal. Pemudik yang perlu diwaspadai berasal dari Papua.

“Kalau di sini memang nggak ada malaria tapi bisa jadi penyakit ini dibawa pemudik yang baru pulang dari Papua,” ujar Kepala Puskesmas Rowosari I dokter Yuni Widiastuti, saat rakor tadi pagi.

Yuni mengaku pihaknya pernah menemukan kasus malaria di wilayahnya. Setelah dicek, penyakit itu dibawa pemudik yang baru pulang dari Papua. Karena itu jika ada pemudik yang baru pulang dari Papua perlu diwaspadai agar tidak menularkan penyakit yang cukup mematikan itu.

Selain malaria, penyakit lain yang perlu diwaspadai pemudik adalah penyakit HIV/AIDS. Penyakit mematikan ini sering dibawa warga Kendal yang baru pulang merantau.

“Disana kita kan nggak tahu bagaimana riwayat pergaulannya jadi tetap harus waspada,” ujar Yuni.

Lebih lanjut Yuni menyatakan pihaknya tetap memberikan pelayanan meski libur panjang lebaran. Puskesmas akan menempatkan petugas piket melayani warga yang akan berobat. (JN09/jn03)

BACA JUGA  131 Napi Kendal dapat Remisi

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...