Jowonews

Logo Jowonews Brown

Tertangkap KPK, Ketua Nasdem Brebes Dicopot

SEMARANG, Jowonews.com — DPW Partai Nasdem Jawa Tengah memecat Ketua DPD Partai Nasdem Kabupaten Brebes Amir Mirza Hutagallung, pengusaha yang turut ditangkap berkaitan dengan penangkapan Wali Kota Tegal Siti Mashita oleh KPK. “Setelah koordinasi DPW dan DPP akhirnya diputuskan untuk memberhentikan Amir Mirza sebagai Ketua DPD Brebes,” kata Ketua DPW Partai Nasdem Jawa Tengah Setyo … Baca Selengkapnya

Sertifikasi Profesi Pebatik Paling Diminati

SEMARANG, Jowonews.com — Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) RI menyebutkan sertifikasi profesi perajin batik paling diminati dari lima subsektor ekonomi kreatif yang sertifikasinya difasilitasi lembaga tersebut. “Sebenarnya ada 16 subsektor ekonomi kreatif, tetapi baru lima yang kami fasilitasi sertifikasi profesinya,” kata Deputi Fasilitasi Hak Kekayaan Intelektual (HKI) dan Regulasi Bekraf RI Ari Juliano Gema di Semarang, … Baca Selengkapnya

Unnes Dorong Mahasiswa Tekuni Wirausaha

SEMARANG, Jowonews.com — Universitas Negeri Semarang terus memacu para mahasiswanya untuk menekuni wirausaha atau “entrepreneurship” seiring semakin ketatnya persaingan lulusn perguruan tinggi di dunia kerja. “Kewirausahaan adalah karakter wajib yang harus dimiliki mahasiswa Unnes. Kalau sikap dan karakter kewirausahaan, 100 persen mahasiswa dibekali,” kata Rektor Unnes Prof Fathur Rokhman di Semarang, Kamis (31/8). Hal tersebut … Baca Selengkapnya

Bekraf-Unnes Garap Sertifikasi Profesi

SEMARANG, Jowonews.com — Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) RI menggandeng Universitas Negeri Semarang untuk menggarap sistem informasi sertifikasi profesi di 16 subsektor ekonomi kreatif. “Ini kerja sama tahun kedua, yakni mempersiapkan sistem informasi sertifikasi profesi,” kata Deputi Fasilitasi Hak Kekayaan Intelektual (KHI) dan Regulasi Bekraf RI Ari Juliano Gema di Semarang, Kamis (31/8). Hal tersebut diungkapkannya … Baca Selengkapnya

Pemprov Minta Kepala Daerah Pantau Kekeringan

SEMARANG, Jowonews.com — Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menginstruksikan kepala daerah di semua tingkatan untuk memantau kekeringan di daerah masing-masing. “Kita harapkan partisipasi kepala daerah, apakah kades atau camat, untuk memantau sehingga begitu terjadi kekeringan segera lapor pada kita agar bisa secepatnya ditangani,” kata Ganjar usai menyalurkan bantuan air bersih di Desa Dermasuci, Kecamatan Pangkah, … Baca Selengkapnya

Ratusan Pedagang BKT Semarang Tolak Relokasi

SEMARANG, Jowonews.com — Sekitar 500 pedagang yang menempati bantaran Sungai Banjir Kanal Timur (BKT) Semarang menolak rencana relokasi yang dilakukan seiring dengan proyek normalisasi sungai tersebut dalam waktu dekat. “Secara prinsip, kami mendukung 100 persen normalisasi Sungai BKT. Akan tetapi, kami menolak direlokasi,” kata Ketua Paguyuban Pedagang Karya Mandiri Barito Blok A-H, Rahmat Yulianto, di … Baca Selengkapnya

Menteri Jonan Resmikan PLTU Jawa 4 di Jepara

JEPARA, Jowonews.com– Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan meresmikan pembangunan (ground breaking) Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Jawa 4 berkapasitas 2×1.000 MW di Kabupaten Jepara, Jawa Tengah, Kamis. “Pembangunan ini saya harapkan dapat melibatkan banyak lokal komuniti yang ada di sekitar serta menyerap tenaga kerja yang memberi dampak baik bagi ekonomi sekitar,” … Baca Selengkapnya

Nursholeh Resmi Jabat Plt Wali Kota Tegal

TEGAL, Jowonews.com – Wakil Wali Kota Tegal Nursholeh resmi menjabat sebagai Pelaksana Tugas Wali Kota Tegal mulai Kamis (31/8), menggantikan Siti Masitha Soeparno yang ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi dalam operasi tangkap tangan. Surat keputusan Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo terkait penunjukan pelaksana tugas Wali Kota Tegal itu diserahkan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo kepada Nursholeh … Baca Selengkapnya