Jowonews

Sebanyak 2 Ruang Kelas SDN 2 Ciarus Banyumas Rusak Parah, Kelas Dilakukan Bergantian

BANYUMAS – Sebanyak dua ruang kelas di SDN 2 Ciarus Banyumas mengalami kerusakan cukup parah. Apalagi hujan lebih yang deras beberapa hari terakhir memperparah kondisi ruang kelas.

Akibatnya, dua ruang kelas tersebut tak dapat digunakan untuk kegiatan belajar mengajar (KBM). Aktivitas KBM di sekolah ini yang terdiri dari 7 rombongan belajar dilakukan secara bergantian pada pagi dan siang hari di ruang kelas yang lain.

Adapun jadwalnya, siswa kelas 1, 2, dan 3 masuk pada pukul 07.00 WIB hingga 10.00 WIB. Sementara itu siswa kelas 4, 5, dan 6 belajar pada pukul 10.00 WIB hingga 13.00 WIB.

Kepala SDN 2 Ciarus Banyumas, Kusdianto, berharap Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyumas segera memperbaiki 2 ruang kelas di sekolahnya.

“Saya masuk SDN 2 Ciarus sejak Desember 2021 dan saat itu sudah ada 2 ruang kelas yang rusak. Kondisinya makin parah akibat hujan lebat yang terjadi dalam beberapa hari terakhir,” kata dia, dikutip dari Antara Jateng, Selasa (16/8).



Pihak sekolah juga telah melaporkan kondisi tersebut ke Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas melalui Koordinator Wilayah Kecamatan (Korwilcam) Wangon.

Sementara itu, Komite SDN 2 Ciarus Kaslan Kuswanto menjelaskan ruangan kelas yang rusak parah ini dibangun pada 1999 dengan menggunakan dana dari para orang tua siswa.

Namun demikian, sekarang ini kondisinya rusak parah dan sebagian dindingnya jebol.

“Kami bersama pihak sekolah sebenarnya telah membeli tanah seluas 10 sangga dengan anggaran sebesar Rp 39 juta, namun sampai sekarang baru pondasinya yang dibangun,” jelas dia.

Kaslan berharap Pemkab Banyumas dapat melanjutkan pembangunan gedung sekolah itu.

Foto: doc. Antara Jateng

BACA JUGA  Mahasiswa Universitas Telkom Purwokerto Borong Penghargaan di Krenova Banyumas 2024

Bagikan:

Google News

Dapatkan kabar terkini dan pengalaman membaca yang berbeda di Google News.

Berita Terkait