SEMARANG – Membincang potensi wisata di Kabupaten Semarang, Jawa Tengah rasanya tidak akan pernah habis. Maka tak heran jika ada yang menyebut Kabupaten Semarang adalah Surganya Wisata Jawa Tengah. Salah satu tujuan wisata di Kabupaten Semarang yang ramai dikunjungi khalayak adalah Dusun Semilir Eco Park.
Dusun Semilir Semarang memadukan berbagai objek wisata sekaligus dalam satu kawasan. Saat wisata di Dusun Semilir, pengunjung dapat menikmati berbagai wahana seru kekinian, spot foto, tempat makan/ restoran, hingga fasilitas penginapan dengan gaya bangunan pedesaan yang unik.
Salah satu daya tarik dan menjadi ikon dari Dusun Semilir adalah bangunan utama berbentuk kubah yang didesain mirip dengan Candi Borobudur. Kemudian juga terdapat perosotan warna-warni dengan tinggi 40 meter dan panjang lintasan mencapai 120 meter yang siap memacu adrenalin.
Keunikan Dusun Semilir
Dusun Semilir Bawen kabupaten Semarang terbagi dalam beberapa zona dengan keunikannya masing-masing.
Bangunan Kubah Mirip Candi Borobudur/ Gunungan Resto
Bagian depan adalah bangunan utama berbentuk kubah mirip Candi Borobudur. Pada bagian depan ini difungsikan sebagai pusat suvenir untuk buah tangan. Zona ini biasa disebut dengan Warisan Indonesia.
Warisan Indonesia Dusun Semilir Warisan Indonesia menjual berbagai kerajinan tangan seperti patung, ornamen, tas batik, hingga keramik tersedia di sana. Barang-barang yang dijual unik dan belum tentu dijual di tempat lain.
Selain itu pada bangunan yang sama di lantai dua terdapat restoran bernama Gunungan Resto. Restoran ini menjual menu makanan-makanan modern selayaknya di cafe.
Harga yang ditawarkan di Gunungan Resto juga relatif terjangkau, yakni mulai dari 30 ribu saja. Bayangkan, kapan bisa makan sambil dikelilingi pemandangan menakjubkan dengan harga sangat terjangkau?
Beberapa menu populer di Gunungan Resto antara lain steak lidah bambu, lawar bali, sate maranggi, sop buntut asem-asem, dan aneka kuliner penggugah selera lainnya. Selain itu pengunjung juga dapat menyeruput hangat harumnya aroma kopi khas Dusun Semilir di area luar Gunungan Resto (The Panorama) sembari menikmati pemandangan 5 buah gunungan yang mirip stupa candi.
Sepoi-sepoi Kuliner
Setelah melewati bangunan bagian depan, pengunjung akan masuk ke Sepoi-sepoi Kuliner. Pengunjung dapat menikmati berbagai sajian makanan tradisional dan khas dari berbagai daerah.
Menikmati makanan di Sepoi-sepoi resto Dusun Semilir Eco Park Bawen lebih terasa nikmat saat malam hari. Berbagai aneka kuliner tersedia di sini mulai dari Sepoi-sepoi Jamblangan, Bakso Brengos Bandungan, Super Penyet, Dusun Fried Chicken, Lontong Tuyuhan, Smookie Ice, Kepala Manyung, dan lain-lain.
Jalan Kenangan
Berkonsep Street Market, Jalan Kenangan Wisata Dusun Semilir akan menghidupkan momen-momen nostalgia bersama orang tersayang. Temaram lampu warna-warni sepanjang jalan akan membuat suasana menjadi lebih romantis dan menyenangkan. Di lokasi ini pengunjung dapat menikmati sajian kuliner kaki lima, foto-foto dan seterusnya.
Perosotan Pelangi
Bagi pengunjung yang memiliki tiket terusan, dari Sepoi-sepoi Kuliner dapat langsung menikmati wahana menantang ini.
Perosotan Pelangi adalah salah satu wahana ikonik Dusun Semilir Bawen. Wahana ini menantang pengunjung untuk berseluncur dari ketinggian 40 meter dengan panjang lintasan mencapai 120 meter. Untuk menjajal wahana perosotan pelangi, pengunjung harus memenuhi syarat minimal yakni tinggi badan minimal 120 sentimeter.
Perosotan Pelangi Wisata Dusun Semilir Semarang memiliki 5 warna yakni merah, kuning, hijau, ungu dan oranye. Wahana ini sudah memperhitungkan tingkat keselematan para pengunjung, jadi para pengunjung tak perlu khawatir saat menjajal perosotan ikonik ini.
Alas Tirta
Pengunjung dapat menikmati spot foto dengan konsep alam di Alas Tirta. Di Alas Tirta Dusun Semilir Eco Park tumbuh berbagai macam tanaman hutan tropis yang dapat dijadikan latar foto kamu. Selain itu di Alas Tirta juga terdapat beberapa hewan menarik seperti ikan koi, angsa, otter, burung, dan lain sebagainya.
Alun Eropa
Tak perlu jauh-jauh ke Eropa untuk menikmati berbagai pemandangan eksotisnya. Alun Eropa Dusun Semilir telah merangkum mini nol kilometer berbagai negara seperti Italia, Paris, Venetia, Frech Village, Maroko dan tempat lainnya dalam satu tempat.
Hembusan angin yang dingin dan sejuk dapat pengunjung rasakan sembari duduk santai bersama keluarga dengan latar bangunan berwarna-warni. Untuk menikmati kebersamaan, pengunjung juga dapat mendayung di sungai, atau menikmati trem ala Eropa atau kereta api yang antik di Alun Eropa. Berkeliling menikmati suasana ala Eropa sembari naik perahu atau dengan trem dapat menjadi momen liburan yang sempurna.
Jembatan Senggol
Jembatan ini dibangun menggantung di atas taman yang menghadirkan konsep alami sekaligus modern. Jembatan Senggol Dusun Semilir akan memanjakan pengunjung dengan suasana romantis dari pijar lampu-lampu cantik, tanaman asri dan semilir angin gunung.
Dari atas Jembatan Senggol pengunjung juga dapat menikmati pemandangan sekitar yang cantik.
Banyu Biru, Spot Danau Ala Bohemian
Banyu Biru Dusun Semilir bisa menjadi salah satu alternatif untuk menikmati kebersamaan bersama keluarga. Berkonsep Danau Bohemian, lokasi ini juga dilengkapi dengan air mancur menari, tenda gazebo, bantal taman, dan pemandangan yang menakjubkan.
Lokasi ini menjadi salah satu spot foto paling populer di lokasi Wisata Dusun Semilir. Di Banyu Biru pengunjung dapat bermain di danau dan naik perahu untuk menikmati sauasana pemandangan sekitar dengan udara yang sejuk.
Flamingo Raksasa
Replika Flamingo Raksasa Dusun Semilir ini juga sering dijadikan sebagai salah satu spot foto pengunjung. Selain sebagai spot foto, pengunjung juga dapat menikmati pemandangan yang indah di sekitar replika flamingo ini.
Plataran Dusun Semilir
Tempat ini adalah salah satu zona sebagai pusat aktivitas. Plataran Dusun Semilir biasa digunakan untuk bersantai sambil kulineran, main boomerang, skuteran, main capit manusia dan seterusnya. Di Plataran Dusun Semilir ini juga biasa digunakan untuk pertunjukan seperti live music dan tari-tarian.
Area Suketan
Area Suketan adalah salah satu zona di Dusun Semilir yang digunakan sebagai area berkuda. Di area ini pengunjung dapat bersantai dan beristirahat di Carafun, Berkuda atau hanya untuk melihat pemandangan di sekitar. Area Berkuda ini tentu juga cocok sebagai hiburan alternatif bagi Si Kecil ketika berkunjung ke Dusun Semilir.
Alas Angon
Selain menaiki wahana atau pun menikmati suasana di Dusun Semilir, pengunjung juga dapat bermain dengan hewan di Alas Angon Playzoo. Di lokasi ini tersedia berbagai binatang seperti burung hantu, kelinci, rusa dan masih banyak lagi.
Harga Tiket Dusun Semilir
Selayaknya tempat wisata pada umumnya, Dusun Semilir juga mengenakan tiket masuk dan tiket wahana di dalamnya. Meskipun demikian, pengunjung tak perlu khawatir karena nominal harga tiketnya sangat terjangkau. Selain itu, seringkali ada promo tiket terusan untuk berbagai wahana setiap bulannya.
Tiket Masuk Kawasan:
Rp. 25.000/ orang (Hari kerja)
Rp. 40.000/ orang (Akhir Pekan)
Tiket Terusan Komplit
Rp. 65.000/ orang (Hari Kerja)
Rp. 100.000/ orang (Akhir Pekan
Sementara itu, apabila kamu belum membeli tiket terusan, kamu juga bisa langsung membeli tiket sesuai wahana yang diinginkan. Adapun tiket satuan per-wahana adalah sebagai berikut:
- Perosotan – Rp. 15.000
- Kereta Wisata – Rp. 20.000
- Trem – Rp. 20.000
- Gondola – Rp. 25.000
- Inflatable – Rp. 15.000
- Sepeda – Rp. 15.000
- Omah Suwung – Rp. 15.000
- Truwelu Park – Rp. 10.000
- Memancing Kelinci – Rp. 10.000
- Feeding Animal Alas Tirta – Rp. 5.000
- Feeding Hiu – Rp. 10.000
- Omah Dolanan – Rp. 5.000 s.d. 20.000
- ATV – Rp. 40.000
- Melukis Gerabah – Rp. 30.000
Catatan: Harga tiket di atas dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pengelola.
Lokasi dan Rute Dusun Semilir
Lokasi Dusun Semilir
Dusun Semilir berlokasi di Jl. Soekarno – Hatta No.49, Ngemple, Bawen, Ngemplak, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah 50661
Rute Ke Dusun Semilir Naik Kendaraan Umum
Dusun Semilir sangat mudah diakses menggunakan kendaraan pribadi maupun kendaraan umum. Hal ini karena lokasinya terletak di tepi jalan nasional. Kendaraan yang melewati Dusun Semilir antara lain Bus Trans Jateng, Bus Solo Semarang, atau pun Bus Jogja-Semarang.
Jika Wisatawan berangkat dari Kota Semarang, jarak ke Dusun Semilir sekitar 38 kilometer (km) dan waktu tempuh sekitar 1 jam.
Jika melalui jalan tol, setelah keluar jalan tol Bawen, kamu hanya menempuh jarak yang lumayan dekat yaitu sekitar 1,5 kilometer saja.
Ketentuan Pengunjung Dusun Semilir
- Wajib memakai masker atau face shield
- Tidak membawa makanan atau minuman dari luar
- Tidak diperbolehkan membawa hewan peliharaan
- Anak dalam gendongan bebas tiket masuk
- Menjaga kebersihan, dan buat sampah pada tempatnya
- Merokok hanya di tempat yang telah disediakan
- Dilarang memetik bungan atau tanaman di seluruh area
- Smartcard hanya digunakan di resto dan tenant
- Seluruh transaksi pembayaran pada area resto dan foodcourt hanya menggunakan kartu tap Dusun Semilir
- Saldo pada kartu berlaku selama 30 hari setelah transaksi berakhir