SEMARANG – Ingin variasi takjil yang berbeda selama bulan Ramadan? Cobalah untuk membuat Buko Pandan, dessert yang segar dan lezat untuk santapan berbuka puasa Anda.
Buko Pandan adalah hidangan yang populer, terutama di daerah Sumatera. Dessert ini terbuat dari campuran kelapa muda, santan, susu kental manis, dan beberapa bahan lainnya yang memberikan rasa yang nikmat dan menyegarkan.
Tak perlu bingung, berikut resep sederhana untuk membuat Buko Pandan yang Tribunjateng.com kutip dari Youtube CR Cook:
Resep Buko Pandan Simple
Bahan-bahan:
- 700 ml air
- 1 saset agar-agar hijau
- 6 sendok makan gula pasir
- Pasta pandan secukupnya
- 1 kaleng susu evaporasi (F&N)
- 100 gram susu kental manis
- Kelapa muda secukupnya
- Keju secukupnya
Cara membuat:
- Campur gula pasir, bubuk agar-agar, air, dan pasta pandan dalam panci.
- Panaskan campuran di atas api sambil diaduk hingga mendidih. Setelah mendidih, matikan api.
- Tuangkan campuran agar-agar ke dalam wadah tahan panas, dan biarkan sampai mengeras.
- Setelah agar-agar mengeras, keluarkan dari wadah dan potong-potong menjadi potongan kecil.
- Buat saus dengan mencampur susu evaporasi, susu kental manis, dan pasta pandan dalam sebuah wadah. Aduk hingga merata.
- Masukkan potongan agar-agar dan kelapa muda ke dalam saus, lalu aduk rata.
- Tuangkan campuran ke dalam gelas saji, dan taburi dengan parutan keju sebagai hiasan.
Selamat mencoba membuat Buko Pandan untuk menyegarkan suasana berbuka puasa Anda!