DEMAK – Anggota Komisi D DPRD Provinsi Jateng Nurul Furqon hadir sebagai narasumber dalam kegiatan ‘Sosialisasi Non-Perda’ dengan tema ‘Cuaca Ekstrim sebagai Akar Masalah Kerusakan Jalan’ di MA Sunan Kalijogo, Jogoloyo, Wonosalam Kabupaten Demak, baru-baru ini.
Acara yang diselenggarakan Sekretariat DPRD (Setwan) Provinsi Jateng itu juga menghadirkan Anggota DPRD Kabupaten Jepara Maskuri dan KH. Fathoni selaku ulama Kabupaten Demak.
Pada kesempatan tersebut, Nurul menyoroti mengenai kerusakan jalan yang sering terjadi di Kabupaten Demak dan Jepara. Ia menilai Kerusakan tersebut terjadi diakibatkan cuaca ekstrim yang terjadi belakangan ini.
“Cuaca ekstrim akibat cuaca yang tidak menentu serta curah hujan tinggi menjadi salah satu faktor penyebabnya. Selain itu, air laut yang tiba-tiba pasang juga ikut memperparah keadaan sehingga jalan yang baru saja diperbaiki pun jadi rusak,” ungkap Anggota Fraksi PPP DPRD Jateng tersebut.
Ia menambahkan koordinasi dengan dinas terkait terus dilakukan guna menangani permasalahan tersebut. Sehingga, harapannya ke depan jalan di Provinsi Jateng bisa menjadi lebih baik.
Sementara itu, Maskuri berharap pemerintah provinsi dapat segera menangani kerusakan jalan tersebut. Hal itu mengingat dalam waktu dekat arus mudik dan balik lebaran akan melewati jalan tersebut.
“Jalan Provinsi di Jepara banyak yang harus diperbarui terutama akses antar kabupaten,” ungkap Maskuri.
Sementara, Fatoni mengungkapkan, selain cuaca ekstrim, jalan yang rusak juga disebabkan oleh ulah manusia. Merusak alam dengan menebang pohon besar di hutan sehingga mengakibatkan banjir yang bisa mengikis aspal jalan. (Adv)