Jowonews

Logo Jowonews Brown

Ford Keluar dari Indonesia

JAKARTA, Jowonews.com – Raksasa otomotif Amerika Serikat Ford pada Senin mengumumkan akan menarik diri dari Jepang dan Indonesia karena prospek laba di dua pasar Asia itu lemah.

Produsen mobil nomor dua di AS setelah General Motors itu, berencana akan menghentikan operasinya di Jepang dan Indonesia pada semester kedua 2016.

Ford akan menutup “dealerships” atau hak penjualannya dan menghentikan impor kendaraan Ford ke negara-negara tersebut.

Ford mengatakan pihaknya akan terus memberikan layanan dan dukungan garansi di kedua negara itu.

Pada 2015, penjualan Ford menyumbang hanya 0,1 persen dari pasar Jepang dan hanya 0,6 persen di Indonesia.

Produsen mobil AS itu tidak mengatakan berapa banyak pekerja yang akan terpengaruh oleh langkah tersebut. (Jn16/ant)


BACA JUGA  Sebanyak 5 Ribu Pekerja di Pekalongan Dirumahkan

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...