Jowonews

Logo Jowonews Brown

Kabar Ndeso

Diserang Wereng, Petani Kendal Resah

KENDAL, Jowonews.com – Petani di Desa Sidorejo, Kecamatan Brangsong, Kendal resah. Pasalnya, puluhan hektar tanaman padi berusia 70 hari yang ada di desa tersebut diserang wereng cokelat (Nilaparvata Lugens,red). Sehingga terancam gagal panen.

Menurut Sukardi (45), salah seorang petani di Desa Sidorejo mengungkapkan, sudah sepekan ini hama wereng menyerang tanaman padi.

“Batang dan daun padi jadi kering sudah puluhan hektar tanaman di desa ini yang kena hama. Sehingga petani yang biasanya dapat hasil panen 8 ton per hektar, kini hanya maksimal dapat 2 ton per hektar,”ungkapnya,Senin (7/3).

Menurut Kepala Desa Sidorejo, Sutikno, para petani mulai resah. Sebab, tinggal 20 hari lagi padi sudah bisa di panen. Di tengah giatnya berbagai pihak memajukan ketahanan pangan. Serangan hama coklat dapat menurunkan produksi desa yang menjadi sumber lumbung beras.

Untuk mengatasinya, petani  di bantu anggota TNI dan Dinas Pertanian Kabupaten Kendal, melakukan penyemprotan massal secara serentak di seluruh areal tanaman padi. Dengan cara seperti ini di harapkan hama yang menyerang tanaman padi bisa mati dan tidak menular di area sekitar sawah tersebut.

“Kami bersama Dinas Pertanian dan TNI melakukan penyemprotan massal, agar wereng coklat mati sehingga tidak akan menular pada tanaman padi di sekitarnya,” ujar Sutikno, Senin (7/3).

Sementara itu, Mantri Tani Kecamatan Brangsong, Setyabudi mengatakan, hama wereng menyerang batang padi hingga mengakibatkan batang dan daun padi menjadi kering.

“Tergantung pada tingkat kerusakan, serangan wereng coklat dapat meningkatkan kerugian hasil padi, dari hanya beberapa kuintal gabah sampai puso. Gejala yang tampak dari serangan wereng coklat dapat terlihat dari daun yang menguning kemudian tanaman mengering dengan cepat (seperti terbakar),” terangnya.

Dengan penyemprotan massal ini, di harapkan bisa menolong tanaman padi yang belum di serang hama wereng coklat. Sehingga hasil panen padi  masih bisa maksimal.(jn01)

 

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...