Jowonews

KEGIATAN PRAMUKA CARA AMPUH MEWUJUDKAN PROFIL PELAJAR PANCASILA

Oleh: Imam Azhari

Salah satu cara dalam membentuk siswa profil pelajar pancasila melalui kegiatan ekstrakurikuler pramuka. Sekolah merupakan lembaga pendidikan formal yang memiliki peran penting dalam mencerdasakan kehidupan bangsa dan menanamkan pendidikan karakter yang kali ini disebut profil pelajaran pancasila. Ketika karakter. Pendidikan karakter penting untuk dilakukan sejak dini, baik oleh keluarga sekolah maupun di masyarakat sehingga anak bisa berkembang optimal dan tumbuh menjadi pribadi yang berkarakter.

Pada kurikulum sebelumnya yaitu kurikulus 2013 yang gencar-gencarnya menekankan delapan belas nilai karakter, yang dituangkan dalam Permendikbud Nomor 20 Tahun 2018 tentang Penguatan Pendidikan Karakter pada satuan pendidikan formal. Pada pasal 2 dalam Permendikbud Nomor 20 Tahun 2018, yang dinyatakan dalam PPK (Penguatan Pendidikan Karakter) meliputi nilai-nilai religius, jujur, toleransi, disiplin, bekerja keras, kreatif, mandiri, demokratis, rasa ingin tahu, semangat kebangsaan, cinta tanah air, menghargai, prestasi, komunikatif, cinta damai, gemar membaca, peduli lingkungan, peduli sosial, dan bertanggungjawab. Pada kurikulum merdeka kali ini berubah menjadi profil pelajar pancasila.

SDN Ngaliyan 05 Semarang sudah menerapkan ekstrakurikuler pramuka sebagai upaya dalam membentuk karakter pancasila kepada siswa. Kegiatan ini bertujuan untuk mewujudkan pelajar pancasila dengan interpretasi dari Dasa Dharma pramuka. Esensi kepramukaan nilai yang bisa di dapat siswa adalah siswa bisa lebih disiplin, berani, dan setia. Hal itu tertuang dalam dasa darma ke-8. Dampak dalam mengikuti kegiatan pramuka, anak-anak semakin bersemangat belajar maupun kedisiplinan terciptakan. Cinta tanah air serta lingkungan juga sering sekali diterapkan di kehidupan sehari-hari. Kegiatan Pramuka juga bisa dijadika bakat minat ketika melanjutkan ke jengjang yang lebih tinggi. Karena kalau ditekuni siswa akan selalu tertanam jiwa pancasila dan cinta tanah airnya.

Bagikan:

Google News

Dapatkan kabar terkini dan pengalaman membaca yang berbeda di Google News.

Berita Terkait