Jowonews

Pemerintah Kebumen Siapkan 1150 Formasi untuk CPNS dan PPPK

KEBUMEN – Pemerintah Kabupaten Kebumen mengumumkan rencana pembukaan pendaftaran seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) pada tahun 2024. Dalam pengumuman yang dilakukan oleh Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia, Moh Amirudin, terungkap bahwa ada sebanyak 1150 formasi yang tersedia dengan beragam kualifikasi.

“Formasi yang tersedia beragam, mulai dari guru hingga tenaga teknis seperti operator dan lain-lain. Informasi lebih lanjut akan dibagikan melalui link yang akan dibuka di situs Badan Kepegawaian Negara (BKN). Hampir semua Organisasi Perangkat Daerah (OPD) akan tercakup,” ungkap Amirudin pada Senin (18/3).

Pendaftaran CPNS dan PPPK direncanakan akan dibuka pada bulan Mei 2024. Namun, Pemerintah Kabupaten Kebumen masih menunggu keputusan resmi dari Pemerintah Pusat karena perlu adanya koordinasi lebih lanjut.

Menurut Amirudin, kuota untuk PPPK akan didominasi oleh posisi guru, terutama mereka yang sudah terdaftar dalam database Dapodik. Hal ini berarti tidak semua orang akan memenuhi syarat untuk mendaftar PPPK. Sementara untuk seleksi CPNS, pintu lebih terbuka.

“Seleksi CPNS lebih terbuka, siapapun bisa mendaftar selama memiliki kualifikasi sesuai dengan bidangnya. Namun, untuk PPPK, terutama bagi guru dan tenaga teknis, kriteria lebih ketat. Diutamakan bagi yang sudah terdaftar dalam dapodik atau data BKN,” jelasnya.

Amirudin juga menegaskan bahwa proses seleksi antara CPNS dan PPPK akan berbeda. Dia mengakui bahwa ujian CPNS cenderung lebih sulit dibandingkan dengan ujian PPPK.

BACA JUGA  Sedulur Kebumen Bedah Tiga Rumah Tak Layak Huni Bersamaan

Bagikan:

Google News

Dapatkan kabar terkini dan pengalaman membaca yang berbeda di Google News.

Berita Terkait