Jowonews

Logo Jowonews Brown

Ini Alasan Pengguna Internet Pergunakan Shopee

SEMARANG, Jowonews.com – Salah satu mahasiswi Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi dan Komputer (STEKOM) Semarang Yuniar Saraswati mememanfaatkan aplikasi Shopee untuk memperlancar bisnis jual beli hijab.

Yuniar Saraswati, di Semarang, Rabu, mengatakan alasannya memilih Shopee daripada yang lain, karena pada saat ini aplikasi tersebut banyak digunakan oleh pengguna internet.

Selain itu, ia mengatakan aplikasi Shopee mempermudah pelanggan dari luar Jawa saat melakukan pembelian karena saat ini pembelinya tidak hanya dari Pulau Jawa tetapi juga dari Sumatera, Bali, NTT, NTB, dan Papua.

“Kurang lebih empat bulan saya sudah menjalani bisnis daring ini, lebih fokus pada aplikasi Shopee untuk transaksi dan Instagram sebagai media promosi,” kata Yuniar.

Bahkan, dengan menggunakan aplikasi tersebut dia mengatakan tidak perlu membayar pajak. Selain itu, Yuniar juga mengakui memperoleh subsidi dengan menggunakan aplikasi tersebut sebagai media bisnisnya.

“Keuntungannya seperti ada sistem potongan ongkos kirim. Contohnya, setiap pembelian Rp120.000 dapat subsidi ongkos kirim Rp30.000,” katanya.

Sementara itu, dia mengatakan untuk prosedur pendaftarannya juga mudah yaitu cukup mengisi formulir mulai dari nama toko hingga jenis barang yang dijual. Pada pendaftaran tersebut, dia tidak dikenai biaya apapun.

Dia mengatakan sejauh ini tidak ada kendala berarti. Hanya kendala kecil yang terkadang dialaminya yaitu ketika terjadi kesalahan pengiriman. Dengan begitu, dia harus memperbarui resi pengiriman.

“Meski demikian, saya tetap mengutamakan pelayanan yang baik kepada pelanggan, apalagi pada aplikasi Shopee menyediakan ‘chatroom’ untuk saling berkomunikasi.” katanya. Jn16-ant

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...