Jowonews

Logo Jowonews Brown

Barca Tak Terbendung Di Piala Raja, Singkirkan Espanyol

MADRID, Jowonews.com – Juara bertahan Barcelona melaju ke perempat final Piala Raja Spanyol ketika tim yang kehilangan beberapa pemain regulernya itu mengalahkan rival sekota Espanyol dengan skor 2-0, dengan Munir El Haddadi mengemas dua gol untuk memastikan kemenangan agregat 6-1 pada Rabu.

Lionel Messi, yang baru mendapatkan penghargaan FIFA Ballon d’Or kelimanya pada Senin, mengirim bola kepada El Haddadi untuk mengecoh kiper Francesco Bardi dengan penyelesaian bagus pada menit ke-32 di markas Espanyol Stadion Cornella-El Prat.

Lulusan akademi Barcelona itu, yang memiliki waktu bermain yang terbatas sejak ia promosi dari tim B, mengubah skor menjadi 2-0 dua menit sebelum pertandingan usai dengan memanfaatkan operan dari Aleix Vidal.

El Haddadi dimainkan di depan untuk mengisi posisi Luis Suarez, yang diskors karena pertengkaran yang dilakukannya setelah pertandingan leg pertama yang berlangsung panas pada pekan lalu, sedangkan pemain-pemain seperti Neymar, Andres Iniesta, Sergio Busquets, dan Gerard Pique diistirahatkan.

Felipa Caicedo memberikan sejumlah masalah bagi pertahanan sang juara Spanyol dan Eropa, namun kiper Marc-Andre ter Stegen mampu mengatasi apapun upaya yang dilakukan penyerang asal Ekuador itu.

“Kami telah memiliki keuntungan besar dan kami hanya berusaha untuk mempertahankannya,” kata bek tengah Barca Javier Mascherano kepada Spanish TV.

“Kami memainkan pertandingan yang bagus dan saya pikir kemenangan ini layak didapat. Kita lihat saja siapa yang akan kami hadapi pada undian,” kata pemain internasional Argentina ini.

Athletic Bilbao, yang memiliki koleksi 23 gelar juara Piala Raja Spanyol yang hanya dapat ditandingi Barca dengan 27 gelar, juga melaju ketika penyerang Inaki Williams mencetak gol untuk mengamankan kemenangan 1-0 di markas Villarreal dan kemenangan agregat 4-2 pada kedua leg.

Bilbao, yang kalah dari Barca pada final musim lalu dan pada 2012, mencapai delapan besar untuk musim ketiganya secara beruntun.

BACA JUGA  Enrique Nikmati Perjalanan Barca Menuju Treble

Tim strata ketiga Cadiz, yang melaju ke 16 besar setelah Real Madrid didepak karena memainkan pemain tidak sah, kalah 0-2 di markas Celta Vigo dan tersingkir karena kekalahan agregat 0-5.

Las Palmas mengalahkan Eibar dengan skor 3-2 di markas tim Kepulauan Canary itu pada pekan lalu, dan menang dengan skor yang sama di Basque untuk melaju dengan skor agregat 6-4.

Pada dua pertandingan tersisa, Atletico Madrid, juara 2013, dan Rayo Vallecano memiliki skor imbang 1-1, dan Valencia asuhan Gary Neville unggul 4-0 atas Granada sebelum pertandingan-pertandingan leg kedua pada Kamis.

Sevilla menyingkirkan rival sekotanya Real Betis dan tim peringkat kedua Mirandes, satu-satunya tim non La Liga yang tersisa di kompetisi ini, menyingkirkan Deportivo La Coruna pada Selasa.

Pertandingan-pertandingan perempat final akan dimainkan sebanyak dua leg pada akhir bulan ini, di mana semifinal akan berlangsung pada awal Februari, dan final pada 21 Mei.  (Jn16/ant/reuters)

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...