Jowonews

Logo Jowonews Brown

Kabar Ndeso

Cabai Merah Pacu Inflasi Jateng

SEMARANG, Jowonews.com – Fluktuasi harga komoditas cabai merah memacu laju inflasi Jawa Tengah pada November 2016 naik menjadi 0,56 persen dengan indeks harga konsumen (IHK) 124,45 dari 0,05 persen di bulan Oktober dengan IHK 123,75.

“Bisa jadi kenaikan inflasi ini merupakan dampak dari musim yang sedang berlangsung,” kata Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Jawa Tengah Margo Yuwono di Semarang, Kamis (1/12).

Meski demikian, musim bukan merupakan satu-satunya faktor pemicu kenaikan inflasi tersebut. Dikatakan, selain juga dipicu oleh persoalan suplai dan demand, permasalahan distribusi harus diperhatikan.

Untuk diketahui, pada inflasi bulan November, salah satu komoditas yang memicu inflasi adalah bawang merah. Selain itu, ada cabai merah, cabai rawit, dan bawang putih.

Pihaknya menilai, perlu adanya regulasi bagaimana agar distribusi bawang merah dan komoditas lain ke pasar Jawa Tengah dapat berjalan dengan baik.

“Apakah distribusi bawang merah dari Brebes ke pasar-pasar tradisional di Jawa Tengah sudah bagus atau justru sebaliknya, misalnya malah lebih banyak suplai ke daerah lain seperti Jakarta dan Jogja,” katanya.

Dalam hal ini, Pemerintah harus melakukan sejumlah upaya untuk mengontrol sistem distribusi ini. Bagaimana agar hasil dari petani lokal dapat terlebih dahulu memenuhi kebutuhan pasar sekitar.

“Mengenai kondisi ini, kadang menjadi hal yang sulit dikontrol oleh Pemerintah. Meski demikian, Pemerintah tetap harus mengatur mekanisme bisnis agar inflasi tetap terkendali,” katanya.

Dengan adanya mekanisme bisnis yang baik mulai dari petani hingga pembeli, dipastikan inflasi di suatu daerah akan lebih terkendali dan memberikan dampak yang baik bagi perekonomian.

Sementara itu, dengan inflasi tersebut, laju inflasi Jawa Tengah tahun kalender November 2016 sebesar 2,15 persen atau lebih tinggi dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya dengan inflasi 1,73 persen.

Sedangkan laju inflasi “year on year” November 2016 sebesar 3,15 persen atau lebih rendah dibandingkan laju inflasi periode sama tahun lalu yang mengalami inflasi sebesar 4,02 persen. (Jn19/ant)

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...