Jowonews

Logo Jowonews Brown

Kabar Ndeso

City Walk Peninggalan Jokowi Bakal Dirombak

SOLO, Jowonews.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Solo bakal merombak taman di sepanjang city walk tahun depan. Rencana tersebut sejalan dengan penataan ulang kawasan yang dibangun Presiden Joko Widodo saat masih menjabat sebagai Walikota Solo itu.

Walikota Solo, FX Hadi Rudyatmo mengatakan, perombakan konsep taman city walkditujukan untuk menghemat biaya pemeliharaan yang selama ini cukup menguras anggaran daerah. Pasalnya, tak jarang kondisi taman mengalami kerusakan usai digelar event di sekitar city walk, baik saat gelaran kirab ataupun saat car free day.

“Nantinya tanaman-tanaman perdu yang sering rusak akan sekalian dihilangkan. Jadi nantinya tinggal pohon besar saja yang ada. Sebagai pengganti agar tetap terlihat hijau nantinya dipasang tanaman dalam pot,” ujarnya saat ditemui wartawan di Balaikota, Kamis (17/3).

Penggantian dengan pot tersebut, lanjutnya dirasa lebih praktis. Sehingga saat akan digelar event besar yang menyedot banyak perhatian massa, pot-pot tersebut dapat dipindah dan akan dikembalikan lagi setelah event selesai. “Jadi tidak ada lagi tanaman yang rusak,” imbuhnya.

Selain untuk menghemat biaya pemeliharaan, penghilangan perdu di taman city walk juga bertujuan untuk menjaga estetika di Jalan Slamet Riyadi. Sehingga pertokoan yang ada di sisi selatan city walk menjadi lebih terlihat.

Di sisi lain, penataan tersebut sekaligus sejalan dengan rencana penataan kawasan city walk. Dimana rencananya ketinggian kawasan pejalan kaki tersebut akan direndahkan sejajar dengan jalan. Sehingga saat hujan tidak akan terjadi genangan. Sebagai pilot project, penataan ulang city walk akan dimulai dari kawasan Purwosari hingga Sriwedari.

“Nantinya kita bongkar dan ditata ulang. Dan setiap dua meter akan dibuatkan sumur resapan, sehingga air hujan tidak lagi menggenang,” urai Rudy. Sementara itu, Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Kota Solo, Hasta Gunawan mengatakan, dengan dihilangkannya tanaman perdu yang ada di taman city walk akan memudahkan pihaknya melakukan perawatan.

BACA JUGA  Pemkot Solo Perbaiki Jalur Mudik Lebaran

“Jujur selama ini kami memang mengalami keterbatasan tenaga. Apalagi kalau harus mengerahkan untuk merawat taman yang rusak. Karena itu, kalau diganti dengan pot akan lebih memudahkan dalam merawatnya,” ungkapnya. (jn01/jn03)

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...