Jowonews

Logo Jowonews Brown

Kabar Ndeso

Gerindra Minta PJ Kada Jaga Netralitas

GerindraSEMARANG, Jowonews.com – Fraksi Partai Gerindra DPRD Jateng minta agar netralitas aparatur pemerintah menjelang pilkada serentak 21 daerah, 9 Desember mendatang dijaga.

“Pada tahun 2015 di Jawa Tengah akan melaksanakan Pemilihan Kepala Daerah serentak di 21 kabupaten dan kota. Oleh karena itu mohon agar netralitas dari aparatur pemerintah benar-benar dijaga,”tegas juru bicara F-Partai Gerindra DPRD Jateng, Sugiarto ST SH, dalam Rapat Paripurna laporan hasil reses, Kamis (20/8).

Sikap netral itu terlebih untuk Pejabat Penanggung Jawab Kepala Daerah sementara yang telah dilantik oleh Gubernur Ganjar Pranowo. Dimohon agar benar-benar menjaga kondusifitas wilayahnya masing-masing.

Para Pj Sementara Kepala Daerah (Kada), diminta tidak memanfaatkan posisinya untuk kepentingan calon tertentu. “Karena posisi  Pj Sementara menjadi salah satu penentu kesuksesan Pilkada 2015 yang jujur dan adil,”tukasnya. (JN01)

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...