Jowonews

Logo Jowonews Brown

Kabar Ndeso

Kendal Siap Antisipasi Bencana Alam

Dewan kunjungi lokasi bencana. (Foto : JN03)

KENDAL, Jowonews.com – Pemerintah Kabupaten Kendal menyiapkan seluruh elemennya selama 24 jam, untuk mengantisipasi dan menghadapi kemungkinan bencana alam yang terjadi pada musim penghujan sekarang ini. Sebab, wilayah Kabupaten Kendal termasuk daerah yang rawan bencana.

Hal itu disampaikan Penjabat (Pj) Bupati Kendal Kunto Nugroho HP pada apel siaga bencana menghadapi musim hujan tahun 2015 yang digelar Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kendal, di Alun-alun, Kamis (17/12).

Menurutnya, , semua pihak yang terkait dengan penanggulangan bencana, termasuk pemkab dan stakeholder lainnya supaya turun jika terjadi bencana alam baik itu tanah longsor maupun banjir.

“Dalam beberapa hari terakhir intensitas hujan cukup tinggi. Sudah saatnya seluruh elemen untuk mempersiapkan diri dan siap menangani jika sewaktu-waktu bencana alam datang terjadi,” tuturnya.

Kesiapan itu tidak hanya kesiapan personel, tetapi juga sarana dan prasarana penunjang lainnya, Ditegaskan, jika terjadi bencana, tim harus berangkat dan segera memberikan pertolongan. Babinsa maupun Babinkamtibmas jika menerima laporan soal bencana dari masyarakat segera mengecek ke lokasi dan mengabarkan ke tingkat atasnya.

“Koordinasi antar instansi jangan sampai terlupakan. Penanganan bencana tidak bisa dilakukan satu pihak, perlu kerja sama yang baik seluruh elemen,” tegasnya.

Plt Kepala BPBD Kendal, Slamet menambahkan, pihaknya telah mempersiapkan seluruh sarana dan prasarana penunjang jika terjadi bencana alam. Seluruh peralatan tersebut rutin dilakukan pengecekan, sehingga jika suatu saat terjadi bencana, peralatan tersebut siap digunakan.

Peralatan tersebut antara lain gergaji, tenda, alat untuk memecah beton, peralatan dapur umum  hingga bantuan logistic. “Semuanya kami pastikan siap untuk digunakan jika terjadi musibah bencana alam. Kekuatan personel dari BPBD Kendal yang setiap hari selalu siaga sebanyak 40 orang dari SAR Bahurekso. Kami juga dibantu dari TNI, Polri, serta relawan turut andil dan terlibat jika terjadi bencana alam,” tandasnya. (JN01/JN03)

BACA JUGA  BKD Kendal Umumkan Seleksi CPNS Pertengahan Desember

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...