Jowonews

Logo Jowonews Brown

Kabar Ndeso

Kota Magelang Berupaya Wujudkan Sistem Transportasi Cerdas

MAGELANG, Jowonews.com – Pemerintah Kota Magelang melengkapi berbagai sarana untuk jalan-jalan utama guna memberikan kenyamanan dan kelancaran masyarakat yang beraktivitas di daerah setempat.

Kepala Dinas Perhubungan Kota Magelang Suryantoro mengatakan upaya tersebut sebagai langkah pemkot dalam mewujudkan kota dengan Intelligent Transport System (ITS) atau bersistem transportasi cerdas.

Dishub Pemkot Magelang beberapa waktu lalu telah menyelesaikan penambahan pemasangan “pedestrian ligh controlled (pelicon) crossing”, kelengkapan marka, pembangunan halte di Jalan Ahmad Yani dan Jalan Majapahit, pemasangan papan trayek, dan rambu-rambu lainnya.

Selain itu, ujarnya, pemasangan paku marka di Jalan Sudirman, Jalan Tidar, Jalan Tentara Pelajar, dan Jalan Pahlawan.

Ia menjelaskan saat ini Area Traffic Control System (ATCS) sudah terintegerasi dengan Variable Message Sign (VMS) sehingga memudahkan pengawasan arus lalu lintas.

“Berbagai tambahan sarana transportasi jalan itu, untuk memberikan kenyamanan, keamanan, dan kemudahan bagi masyarakat luas yang sedang melintas dan beraktivitas di Kota Magelang ini,” jelasnya.

Ditambahkan, upaya meningkatkan pelayanan dan kenyamanan kepada pengguna jalan di kota setempat terus dilakukan pada masa mendatang.

Pada 2016, Kota Magelang menerima untuk ketiga kalinya penghargaan Wahana Tata Nugraha, suatu penghargaan bidang pembangunan layanan lalu lintas darat, oleh pemerintah pusat. Rencananya Wali Kota Sigit Widyonindito menerima penghargaan itu di Jakarta, Selasa (31/1).

“Bukan tujuan utama kami mendapatkan penghargaan, tetapi yang lebih penting adalah membenahi sistem transportasi di Kota Magelang sehingga menjadi semakin baik,” tambahnya. (Jn19/ant)

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...