Jowonews

Logo Jowonews Brown

Kabar Ndeso

Kudus Gelar Car Free Night

KUDUS, Jowonews.com — Pemerintah Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, menggelar malam hari bebas kendaraan bermotor atau “car free night” di kawasan Alun-Alun Kudus pada 6 Mei 2017. “Rencananya `car free night` diresmikan pada Sabtu (6/5) sore,” kata Kepala Dinas Perhubungan Kudus Didik Sugiharto di Kudus, Jumat (5/5).

Ia mengakui, rencana peresmian “car free night” memang sempat tertunda beberapa kali karena cuaca alam yang masih sering turun hujan.Setelah melakukan rapat koordinasi dengan berbagai pihak, kata dia, akhirnya ditetapkan “car free night” mulai 6 Mei 2017.

Ia mengatakan, “car free night” hampir seperti “car free day”, namun untuk beberapa ruas jalan akan dijadikan tempat parkir.Di antaranya, Jalan Jenderal Sudirman, Jalan A Yani, Jalan Ramelan dan Jalan Sunan Kudus.

Dalam memeriahkan “car free night” akan dihadirkan pula sejumlah komunitas sepeda motor maupun mobil di Kudus serta beberapa atraksi menarik.Sementara “car free night” tersebut akan dilaksanakan setiap dua pekan sekali pada Sabtu malam.

Dengan adanya kebijakan malam hari tanpa asap knalpot di kawasan Alun-alun Kudus, maka sejumlah ruas jalan ditutup dan dialihkan ke jalan lain.”Kami sudah berkoordinasi dengan pihak kepolisian setempat terkait adanya pengalihan arus lalu lintas,” ujarnya. (jwn5/ant)

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...