Jowonews

Logo Jowonews Brown

Lelang Barang dan Jasa Jangan Hanya Kejar Target

SALATIGA,Jowonews.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Salatiga diminta tetap memperhatikan regulasi yang ada terkait pelaksanaan lelang barang dan jasa.Pasalnya, jika hanya mengejar target dan menabrak aturan, yang akan menjadi korban adalah panitia atau Pejabat Pembuat Komitmen (PPKom).

Hal itu disampaikan Ketua DPRD Kota Salatiga Teddy Sulistiyo, Kamis (3/3). Menurutnya, apapun alasannya proses lelang tetap harus mengacu kepada regulasi dan jangan menyimpang dari aturan yang ada.

”Proses pengadaan barang dan jasa ini kuncinya tetap satu. Perhatikan regulasi yang ada, sepanjang sesuai regulasi, jalankan tanpa rasa takut. Tapi kalau ada sesuatu di luar regulasi, abaikan saja,” tegasnya.

Teddy mengaku setuju terhadap langkah yang diambil Pemkot Salatiga dengan menggandeng Kejaksaan Negeri dan Polres Salatiga dalam proses pengadaan barang dan jasa. Sehingga setiap langkah yang akan diambil dalam membuat keputusan ada pihak yang memberikan masukan agar sesuai regulasi.

Hanya saja, Teddy menyatakan eksekutif juga harus memiliki komitmen untuk melaksanakan prosesnya sesuai aturan.  Karena bila keluar dari regulasi, maka akan berhadapan dengan hukum.”Kami hanya tidak ingin teman-teman panitia dan PPKom terjerat kasus hukum,” imbuhnya.

Ia membandingkan sejumlah daerah lain dengan rentang waktu yang sama sudah berhasil menyelesaikan pekerjaan sesuai target. Anggaran yang sudah digedok oleh dewan pun terserap cukup signifikan.” Bekerjalah sesuai regulasi yang ada, bila ada yang menyimpang, laporkan saja,” ujarnya.

Sebelumnya, Walikota Salatiga Yuliyanto menyatakan akan melakukanpercepatan pembangunan sebelum akhir masa jabatannya. Ia berharap agar para pengelola kegiatan tidak takut dalam melaksanakan kegiatan karena sudah ada pendampingan dari kejaksaan dan kepolisian.

“Kepada para pengelola, saya berpesan supaya tidak perlu takut jika sudah sesuai dengan aturan yang berlaku. Demikian pula untuk tim pendampingan, saya harap bisa mengawal pembangunan ini supaya tidak terjadi permasalahan hukum di kemudian hari,”ujar Walikota.(jn01/jn16)

 

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...