Jowonews

Logo Jowonews Brown

Kabar Ndeso

Omzet Penjualan Lampu Rekondisi Naik 200 persen

KENDAL, Jowonews.com – Para tukang servis lampu rekondisi mengalami kenaikan hingga 200 persen jelang Ramadan. Satu hari penjual bisa menghabiskan 100 buah lampu rekondisi.

Salah satu penjual lampu MIftah mengaku sehari bisa menjual 15-20 biji lampu berbagai ukuran. Lampu yang paling banyak dicari adalah lampu 12 watt.

Miftahudin, tukang service lampu yang berada di Jalan Tentara Pelajar Purin Kendal, mengaku menjelang  Ramadan banyak pembeli lampu rekondisi yang sudah di servis. Sebab lampu tersebut juga bergaransi satu bulan, baik yang  servis maupun yang beli. Untuk masyarakat yang sudah  tahu biasanya  kalau punya lampu tidak dibuang namun di  kumpulkan kemudian diserviskan, sebab lebih ekonomis.

“Alhamdulillah  jelang puasa ini  saya  kebanjiran order, banyak pelanggan yeng membeli lampu untuk  penerangan jalan rumah maupun musala, kenaikan omzet mencapai  200 persen lebih,” ujar Miftahudin.

Salah satu pembeli lampu rekondisi Irfan, warga Kendal mengaku  memilih beli lampu servisan dari pada lampu yang baru sebab terangnya juga sama. Yang beda harganya selisih separo. Dia mencontohkan  lampu ukuran  12 watt kalau beli  harganya sekitar Rp 35 ribu, namun  lampu rekondisi cukup keluar uang Rp 18 ribu.

“Saya pilih beli lampu rekondisi dari pada baru sebab juga ada yang bertahan hingga  tahunan, dan harganya  lebih murah,” kata Irfan. (JN09/jn03)

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...